POSKOTA.CO.ID - Mau download musik MP3 tanpa hak cipta langsung lewat HP? Ini dia cara mudah dan praktis untuk mendapatkan lagu-lagu bebas hak cipta yang bisa digunakan sebagai backsound kontenmu tanpa khawatir soal masalah copyright.
Jika Anda sering mencari musik untuk backsound konten atau sekadar ingin menikmati lagu tanpa khawatir melanggar hak cipta, ada cara mudah untuk mendownload musik MP3 tanpa hak cipta menggunakan HP.
Akun Youtube Tutorind membagikan cara yang bisa diikuti dan musik yang telah didownload bisa digunakan untuk konten pribadi.
Cara Download Musik MP3 Tanpa Hak Cipta Lewat HP
Dengan sedikit pengaturan, Anda bisa mengunduh musik bebas hak cipta langsung dari YouTube melalui aplikasi YouTube Studio, simak caranya:
- Buka Google Chrome di HP Anda
- Lalu ketikkan m.youtube.com pada kolom pencarian untuk membuka YouTube
- Setelah itu, masuk ke profil Anda dengan mengklik ikon profil di pojok kanan bawah dan pilih Video Anda.
- Di dalam YouTube Studio, Anda akan menemukan banyak koleksi musik bebas hak cipta yang bisa didownload.
- Cari dan pilih musik yang sesuai, misalnya dengan memilih lagu yang memiliki logo musik di pojok kiri bawah
- Lalu klik Koleksi Audio.
- Dari sini, Anda bisa telusuri berbagai musik tanpa hak cipta yang bisa digunakan secara bebas.
"Salah satu keuntungan menggunakan koleksi audio dari YouTube adalah musik ini bebas hak cipta, jadi sangat aman untuk dipakai di berbagai konten," ujar pengelola kanal Tutorind.
Setelah menemukan musik yang diinginkan, Anda tinggal memilih opsi Download di bagian bawah layar dan musik tersebut akan otomatis tersimpan di folder unduhan HP Anda.
Kini, Anda bisa menggunakan musik tersebut untuk berbagai keperluan, seperti backsound video atau konten lainnya, tanpa khawatir masalah hak cipta.
"Proses pengunduhan sangat cepat dan praktis, jadi Anda bisa segera menggunakan musik tersebut tanpa hambatan," tambahnya.
Dengan cara sederhana ini, Anda bisa mendapatkan koleksi musik bebas hak cipta hanya dengan menggunakan HP saja! Selamat mencoba!