Cobalah untuk tetap berpikir jernih dan jangan biarkan perasaan menguasai Anda.
2. Segera Beritahukan Kontak Anda
Sebelum debt collector menyebarkan informasi pribadi Anda, segera hubungi semua orang yang ada dalam kontak ponsel Anda.
Beritahukan bahwa Anda sedang menghadapi masalah dengan pinjol ilegal dan bahwa data Anda mungkin disalahgunakan. Ini akan membantu mereka menghindari penipuan atau gangguan dari intimidasi.
3. Tanggapi Ancaman dengan Sikap Tega
Jika Anda menerima ancaman untuk menyebarkan data pribadi, balas dengan sikap yang tegas.
Anda bisa menyampaikan bahwa Anda akan melaporkan tindakan tersebut ke pihak berwenang dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Jelaskan juga dasar hukum dan sanksi yang berlaku untuk para pelaku pinjol ilegal. Sikap tegas ini menunjukkan bahwa Anda memahami hukum dan tidak mudah dipengaruhi, yang dapat membuat pihak debt collector mundur.
Disclaimer: Setiap aplikasi pinjol memiliki kebijakan sendiri terkait limit pinjaman serta penggunaan debt collector lapangan untuk menagih pinjaman yang belum dibayar. Artikel ini tidak mengajak Anda untuk menggunakan pinjol, melainkan memberikan informasi tentang risiko yang mungkin timbul.