Pramono Minta Dikritik Jika Ada Kesalahan: Bagi Saya Vitamin

Minggu 27 Apr 2025, 19:38 WIB
Gubernur Jakarta, Pramono Anung saat menghadiri acara halal bihalal DPD PDIP di Velodrome, Jakarta Timur, Minggu, 27 April 2025. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

Gubernur Jakarta, Pramono Anung saat menghadiri acara halal bihalal DPD PDIP di Velodrome, Jakarta Timur, Minggu, 27 April 2025. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur Jakarta, Pramono Anung meminta kritik dan masukan disampaikan jika ada kebijakan yang diambil tidak sesuai.

"Kami mohon kalau ada yang tidak sesuai. Di kritik sekeras-kerasnya. Bagi saya dan Bang Doel kritik adalah vitamin. Jangan ragu-ragu," kata Pramono dalam sambutannya di hadapan kader PDIP di Velodrome, Jakarta Timur, Minggu, 27 April 2025.

Menurut Pramono, kritik atau masukkan mesti disampaikan masyrakat tanpa segan. Ia mengaku, pesan yang disampaikan masyarakat akan ditampung.

"Kalau ada apa-apa tolong disampaikan, apakah langsung kepada saya dan Bang Doel atau melalui fraksi kita yang ada di DPRD Jakarta," ucap dia.

Baca Juga: Pramono Janji Tindak Parkir Dadakan Imbas Pesepeda Tewas di Thamrin

Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan beberapa program yang ia gagas dalam 100 hari kerja. Selain itu, Pramono menjelaskan realisasi janji saat berkampanye bersama Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno.

Program yang digagaskan Pramono-Rano berkaitan dengan kartu siswa hingga kartu Lansia, serta program pemutihan ijazah yang masih bergulir.

"Alhamdulillah hari ini sudah kita bagikan 707.622 kartu untuk siswa di Jakarta. KJMU, Kartu Jakarta Mahasiswa unggul juga sudah kami bagikan. Lebih dari 15.000, Kartu Lansia, Kartu difabel, dan juga pemutihan ijazah di Jakarta akan kami selesaikan," katanya.

Berita Terkait

News Update