Baca Juga: Jangan Sampai Kebobolan! Ini Cara Cepat Cek Data Pribadi Dipakai Pinjol Tanpa Izin
Adapun proses pendaftaran beasiswa LPDP dilaksanakan secara online, begini caranya:
- Kunjungi web resmi beasiswa LPDP di beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
- Lalu silahkan daftar akun buat yang belum memilikinya.
- Isi semua formulir pendaftaran yang diberikan dengan data diri secara lengkap.
- Kemudian unggah dokumen-dokumen penting seperti ijazah, transkrip nilai, surat rekomendasi, dan lain-lain.
- Setelah semuanya diunggah, tinggal submit aplikasi pendaftaran.
- Tunggu hasil verifikasi dan nantinya akan mendapat kode registrasi.
- Pastikan semua informasi yang diinput sudah benar dan sesuai dokymen yang diunggah.
Nah begitulah cara daftar beasiswa LPDP 2025 yang kini sudah dibuka. Program beasiswa yang masih buka pendaftaran adalah Australia Awards Scholarship (AAS), mulai 18 Februari hingga 5 Mei 2025 dan pengumuman hasil seleksi administrasi pada 23 Mei 2025.