Benarkah DC Lapangan Pinjol Akan Datang Serempak? Ini Faktanya!

Minggu 27 Apr 2025, 20:22 WIB
Ilustrasi DC lapangan pinjol. (Freepik.com)

Ilustrasi DC lapangan pinjol. (Freepik.com)

POSKOTA.CO.ID - Sudah banyak yang gelisah mendengar kabar bahwa DC lapangan pinjol akan bergerak serempak. Tapi apakah ini hanya strategi penagihan semata, atau memang ada aturannya?

Debt collector pinjol atau sering disebut DC lapangan adalah pihak ketiga yang diberi wewenang oleh perusahaan pinjol untuk melakukan penagihan langsung kepada debitur.

Umumnya, mereka akan melakukan berbagai cara, mulai dari menghubungi melalui telepon, pesan teks, hingga datang ke rumah.

Namun, penting dipahami bahwa tidak semua pinjol menggunakan jasa DC lapangan, dan kedatangan mereka pun harus mengikuti aturan hukum yang berlaku.

Tidak boleh ada unsur ancaman, kekerasan, atau intimidasi dalam proses penagihan.

Baca Juga: Gempuran Penagihan DC Pinjol Bikin Resah? Simak Tips Menghentikannya dengan Cara Ini

Benarkah Ada Jadwal Penagihan Serempak dari DC Lapangan?

Berdasarkan infomrasi yang dihimpun dari kanal YouTube Fintech ID, kabar tersebut belum bisa dipastikan kebenarannya.

Penagihan secara serempak di satu hari untuk seluruh nasabah yang gagal bayar di berbagai aplikasi pinjol terdengar tidak masuk akal secara operasional.

Setiap perusahaan pinjaman online memiliki kebijakan, prosedur, dan jadwal penagihannya masing-masing.

Bahkan jika ada kerja sama antar perusahaan atau penggunaan jasa pihak ketiga yang sama, tetap saja sistem penagihannya disesuaikan dengan case per case, bukan serentak.

Kepanikan dan ketakutan yang dirasakan oleh banyak orang yang terlilit pinjol menjadi ladang subur bagi beredarnya berbagai berita hoaks.

Berita Terkait

News Update