POSKOTA.CO.ID - Dalam kepercayaan masyarakat Jawa, weton atau hari lahir seseorang dipercaya membawa keberuntungan dan kekuatan spiritual tersendiri. Menariknya, ada tujuh weton yang diyakini memiliki kekuatan spiritual paling tinggi.
Kekuatan ini sering kali tersembunyi, namun sangat berpengaruh terhadap kehidupan pribadi dan sekitarnya. Apakah weton kamu termasuk salah satunya?
7 Weton dengan Kekuatan Spiritual Tertinggi Menurut Primbon Jawa
Dalam tradisi Jawa, weton tidak sekadar penanda tanggal lahir, melainkan juga dipercaya memiliki energi spiritual tertentu.
Ada tujuh weton yang disebut memiliki kekuatan spiritual luar biasa, bahkan disebut sebagai titisan tokoh besar atau memiliki segel energi alam semesta.
Berikut ini tujuh weton yang dimaksud dan dibahas oleh akun Youtube Alun Firmansyah.
1. Sabtu Kliwon
Sabtu Kliwon dianggap sebagai weton paling sakral dengan kekuatan spiritual level dewa. Menurut primbon Jawa, Sabtu Kliwon adalah pemegang segel Cakra Mahkota Bumi dan Langit.
Pemilik weton ini dikenal memiliki jiwa pemimpin, sabar, namun juga keras kepala. Mereka rela membantu sesama tanpa pamrih dan selalu mempertimbangkan setiap langkah dengan matang.
"Sabtu Kliwon dianggap sebagai pemegang Cakra Mahkota Bumi dan Langit, memiliki kekuatan spiritual level dewa,” ucap akun Youtube Alun Firmansyah dikutii 27 April 2025.
2. Rabu Pahing
Rabu Pahing dipercaya memiliki aura sangat kuat, sehingga ditakuti oleh makhluk halus. Mereka juga mampu menahan energi negatif dan memiliki cakra jantung paling kuat di antara semua weton.
Weton Rabu Pahing memiliki kemampuan memahami maksud dan tujuan orang lain, serta jeli membedakan kejujuran dan kebohongan.
3. Sabtu Pahing
Sabtu Pahing adalah weton sakral yang diyakini mendapat anugerah langsung dari Tuhan untuk menguasai ilmu Laduni. Orang dengan weton ini memiliki intuisi tajam, keberanian, dan karisma alami.