Viral, Penumpang KRL Diduga Kesurupan, Petugas Keamanan Bantu Tenangkan

Sabtu 26 Apr 2025, 16:16 WIB
Seorang wanita penumpang KRL rute Tanah Abang-Rangkasbitung diduga kesurupan. (Sumber: Tangkap Layar Instagram/@jabodetabek24info)

Seorang wanita penumpang KRL rute Tanah Abang-Rangkasbitung diduga kesurupan. (Sumber: Tangkap Layar Instagram/@jabodetabek24info)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Viral di media sosial seorang perempuan yang juga seorang penumpang Commuter Line (KRL) yang meronta-ronta tak terkendali.

Beredar video memperlihatkan seorang wanita di dalam rangkaian kereta itu diduga mengalami kesurupan.

Melansir dari akun Instagram @jabodetabek24info tampak seorang wanita mengenakan baju berwarna putih dan hijab berwarna abu-abu itu meronta-ronta di kursi penumpang.

Diketahui, kejadian itu terjadi di sebuah gerbong KRL Commuter Line rute Tanah Abang-Rangkasbitung pada Jumat, 25 April 2025.

Baca Juga: Tabrak Mobil, KRL Relasi Manggarai-Bogor Anjlok

"Penumpang wanita Commuter Line Rute Tanah Abang - Rangkasbitung diduga mengalami kesurupan, Jumat (25/4/25)," tulis keterangan unggahan yang dikutip Poskota pada Sabtu, 26 April 2025.

Dalam video terlihat wanita terus meraung dan berteriak. Tampak salah satu penumpang wanita juga turut menenangkan dengan menahan tubuh wanita diduga kesurupan tersebut.

Tak hanya itu, tampak setidaknya tiga petugas keamanan juga turut membantu menenangkan wanita tersebut yang terus mengamuk.

Tampak penumpang lain yang menjauh dari lokasi ikut panik ketika mengetahui terdapat seseorang yang mengamuk diduga kesurupan.

Baca Juga: Pengguna KRL Lakukan Pelecehan Masuk Daftar Blacklist, Korban Diimbau Langsung Lapor

"Saya bukan ibu-ibu. Saya dia anak kecil. Allahu Akbar," kata wanita tersebut.

Tak lama, ia pun seketika diam dan tidak sadarkan diri seusai mengalami kesurupan. Hingga akhirnya, ia ditangani oleh para petugas keamanan.

Hingga saat ini, belum ada konfirmasi dari pihak KAI Commuter terkait kejadian penumpang yang diduga mengalami kesurupan tersebut.

Namun, kejadian itu akhirnya viral dan menuai sorotan serta berbagai komentar dari netizen di media sosial.

Baca Juga: Sempat Anjlok, Lintasan KRL di Mangga Dua Sudah Bisa Dilewati

"Ada aja gebrakan nya ya," tulis komentar akun @uw***.

"Bu klo prgi bawa cemilan enak Bu dr PD bengong," sahut akun @rp***.

Berita Terkait

News Update