Ong Kim Swee Minta Persis Solo Jaga Momentum Saat Jamu Persita

Sabtu 26 Apr 2025, 22:12 WIB
Ong Kim Swee minta skuad Persis Solo menjaga momentum setelah membawa bekal positif jelang lawan Persita. (Foto: Instagram/@persisofficial)

Ong Kim Swee minta skuad Persis Solo menjaga momentum setelah membawa bekal positif jelang lawan Persita. (Foto: Instagram/@persisofficial)

POSKOTA.CO.ID - Pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee beri peringatan kepada anak asuhnya jelang lawan Persita di pertandingan pekan 30 Liga 1 2024-25.

Skuad Laskar Sambernyawa bakal menjamu Pendekar Cisadane, di Stadion Manahan, Solo, pada Minggu 27 April 2025, pukul 15.30 WIB besok malam.

Ong Kim Swee melihat bahwa situasi berbeda sangat terlihat di kedua tim, jelang pertandingan nanti.

Pelatih asal Malaysia tersebut sadar betul bahwa Persita berada dalam posisi yang relatif aman dari zona degradasi.

Baca Juga: Hasil Final Four Proliga Sabtu 26 April 2025: LavAni Lolos ke Grand Final, Popsivo Jaga Peluang

Berbanding 180 derajat, situasi sulit tengah dihadapi Persis Solo jelang menghadapi laga besok malam.

Sutanto Tan dan kawan-kawan tengah berusaha keluar dari zona degradasi, di lima laga terakhir musim ini.

“Dua keadaan yang berbeda bagi Persita dan Persis," kata Ong Kim Swee, Sabtu 26 April 2025.

"Posisi Persita sudah aman dan berada dalam keadaan yang lebih baik, namun Persis masih berada dalam kedudukan yang belum selamat," tambahnya.

Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 Setelah Persib Hancurkan PSS Sleman

Jaga Momentum

Kendati begitu, pelatih yang akrab disapa OKS ini melihat bahwa anak asuhnya sedang bersemangat dalam menghadapi laga besok.

Sebab, skuad Laskar Sambernyawa membawa bekal bagus setelah di pertandingan sebelumnya mampu menundukkan Barito Putera.

Menurut mantan pelatih Sabah FC tersebut, kemenangan atas Laskar Antasari cukup membangkitkan rasa percaya diri anak asuhnya.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Gilas PSS Sleman, Persib Semakin Dekat dengan Juara

Dengan situasi ini, tentunya membuat motivasi skuad Laskar Sambernyawa tengah berlipat jelang melawan tim asuhan Fabio Lefundes.

OKS pun meminta kepada anak asuhnya untuk tetap menjaga momentum tersebut, di pertandingan besok malam.

“positifnya, kita mendapatkan kemenangan di pertandingan melawan Barito," ungkap pelatih berusia 54 tahun tersebut.

"Saya harap kita dapat mempertahankan momentum agar kita mendapatkan hasil positif dan membawa kita ke posisi yang lebih baik setelah pertandingan esok," jelasnya.

Berita Terkait

News Update