Harga Emas Batangan Turun Hari Ini, Sabtu 26 April 2025

Sabtu 26 Apr 2025, 09:02 WIB
Cek harga emas hari ini, Sabtu, 26 April 2025. (Sumber: Dok. Logam Mulia)

Cek harga emas hari ini, Sabtu, 26 April 2025. (Sumber: Dok. Logam Mulia)

POSKOTA.CO.ID - Harga emas setiap harinya selalu menjadi sorotan bagi para investor dan pembeli pehiasan.

Berdasarkan data terbaru dari laman resmi Logam Mulia Sabtu, 26 April 2025, harga emas per gram mengalami penurunan dari hari sebelumnya.

Pada 25 April, untuk emas batangan 1 gram dijual sebesar Rp1.986.000. Sementara hari ini turun Rp21.000 sehingga menjadi Rp1.965.000 per gram.

Kemudian, untuk berat 2 gram, harga emas mencapai Rp3.912.000 pada hari Jumat yang mengalami penurunan Rp42.000 sehingga menjadi Rp3.870.000.

Baca Juga: Mulai Investasi Emas? Berikut Cara Ketahui Harga Emas Naik atau Turun

Penurunan untuk emas batangan dengan berat 5 gram mencapai Rp81.000. Kemarin, harga emas 5 gram sebesar Rp9.705.000, sedangkan hari ini Rp9.624.000.

Adapun harga emas satuan 10 gram, hari ini dijual seharga Rp19.145.000. Harga tersebut turun Rp210.000 karena hari sebelumnya dijual Rp210.000.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan harga emas batangan keluaran PT Aneka Tambang (Antam) mengalami penurunan di antaranya:

  • Kenaikan suku bunga acuan
  • Stabilitas ekonomi global
  • Nilai tukar Dollar AS
  • Inflasi
  • Permintaan dan penawaran emas

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini, Jumat 25 April 2025 Antam Tembus Turun Jadi Rp2.070.000 per Gram

Sebagai informasi, pajak PPh dikenakan atas penghasilan yang diperoleh dari penjualan emas, sesuai dengan peraturan perpajakan di Indonesia.

Harga Emas Hari Ini

Simak daftar harga emas hari ini sebagaimana yang dilansir dari laman resmi Logam Mulia, Sabtu, 26 April 2025.

Harga Emas Batangan:

  • Harga emas Antam 0,5 gram: Rp1.035.000
  • Harga emas Antam 1 gram: Rp1.969.000
  • Harga emas Antam 2 gram: Rp3.879.000
  • Harga emas Antam 3 gram: Rp5.794.000
  • Harga emas Antam 5 gram: Rp9.624.000
  • Harga emas Antam 10 gram: Rp19.192.000
  • Harga emas Antam 25 gram: Rp47.856.000
  • Harga emas Antam 50 gram: Rp95.633.000
  • Harga emas Antam 100 gram: Rp191.633.000
  • Harga emas Antam 250 gram: Rp477.706.000
  • Harga emas Antam 500 gram: Rp963.320.000
  • Harga emas Antam 1000 gram: Rp1.910.364.000

Demikian informasi mengenai harga emas batangan hari ini yang mengalami penurunan. Semoga membantu.

Berita Terkait

News Update