Bayaran Lisa Mariana untuk Tampil di Podcast, Benarkah dr Richard Lee Keluar Uang Rp150 Juta?

Sabtu 26 Apr 2025, 16:39 WIB
Lisa Mariana buka suara soal hubungannya dengan Ridwan Kamil. Klaim punya anak hingga akui masa lalu sebagai pelakor dan simpanan pejabat. Simak fakta selengkapnya! (Sumber: YouTube/dr. Richard Lee, MARS)

Lisa Mariana buka suara soal hubungannya dengan Ridwan Kamil. Klaim punya anak hingga akui masa lalu sebagai pelakor dan simpanan pejabat. Simak fakta selengkapnya! (Sumber: YouTube/dr. Richard Lee, MARS)

“Saya tidak bayar Rp150 juta, uang transport sewajarnya,” kata Richard Lee.

Perihal terkait permintaan uang sebesar Rp150 juta tersebut dan mengapa Lisa memilih datang ke podcastnya, Richard mempersilahkan untuk menanyakan langsung kepada yang bersangkutan.

“Pertanyaan kenapa beliau bersedia datang dan memilih tempat saya, silahkan tanya ke pribadi LM,” jelas Richard.

Baca Juga: Blak-blakan, Lisa Mariana Sebut Ridwan Kamil Playboy, Ayu Ayulia Termasuk Mantan Pacarnya?

Lebih lanjut, Richard juga menjelaskan bahwa dirinya berada dalam posisi netral, ia tidak membela Lisa atau RK dan mempersilahkan publik untuk menilai sendiri.

“Saya netral, saya tidak mendukung atau pun menyalahkan apa yang dilakukan. Sebagai media saya cuma memberi ruang, penilaian bisa kalian nilai saja sendiri,” ungkapnya.

Bantahan Ridwan Kamil

Dalam klarifikasinya yang diunggah di Instagram, Ridwan Kamil membantah dugaan perselingkuhan dan memiliki anak biologis bersama Lisa Mariana.

Ia menjelaskan bahwa pertemuannya dengan Lisa hanya dilakukan satu kali dengan tujuan permohonan bantuan kuliah.

Baca Juga: Lisa Mariana Tak Izin ke Suami Bongkar Aib dengan Ridwan Kamil, Nasibnya Kini Mengenaskan

“Saya hanya bertemu dengan yang bersangkutan satu kali, terkait permohonan bantuan kuliah,” ungkap RK.

Kemudian RK mengungkap bahwa permasalahan ini sudah selesai pada empat tahun yang lalu dan pihak Lisa dan keluarga meminta maaf.

“Permasalahan empat tahun lalu ini sudah diselesaikan melalui bukti-bukti akurat yang tidak terbantahkan bahwa sudah hamil duluan saat bertemu dan karenanya yang bersangkutan sudah meminta maaf di hadapan keluarganya,” jelas RK.

Berita Terkait

News Update