POSKOTA.CO.ID - Dalam rangka memperingati Hari Bumi di tahun 2025, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan pemadaman listrik.
Pemadaman listrik ini akan dilakukan pada sejumlah jalan serta gedung di sejumlah wilayah.
Dalam keterangan Instagram @dkijakarta, disebutkan bahwa pemadaman ini akan berlangsung selama satu jam.
“Ikut padamkan lampu selaman 60 menit aja, kamu udah ikut berkontribusi jaga bumi dengan mengurangi dampak perubahan iklim,” tulis keterangan @dkijakarta dikutip pada Sabtu, 26 April 2025.
Pelaksanaan pemadaman listrik ini akan berlangsung Sabtu hari ini pada pukul 20.30 hingga 21.30 WIB.
Kemudian Pemprov DKI Jakarta pun menyebutkan bahwa pemadaman listrik selama satu jam ini dapat mengurangi emisi gas rumah kaca (GRK).
“Kita lakukan pengurangan GRK di Jakarta dengan matikan lampu dan listrik yang tidak diperlukan selama satu jam,” keterangan dari @dkijakarta.
Pemadaman listrik akan dilakukan secara serentak di jalan protokol dan arteri di lima wilayah Jakarta. Namun untuk rumah sakit, puskesmas, klinik dan bangunan vital dikecualikan.
Baca Juga: Siap-siap! Pemadaman Lampu di Jakarta Selama 1 Jam Hari Ini 26 April 2025, Cek Jadwal dan Lokasi
Daftar Wilayah Jakarta yang akan Padam Listrik
Adapun wilayah yang akan mengalami padam listrik, sebagaimana dikutip dari Instagram @dkijakarta, antara lain:
Jakarta Pusat
- Jl. Sudirman (dari Dukuh Atas hingga Gedung Sampoerna Strategic)
- Jl. MH. Thamrin Kawasan
- Jl. Medan Merdeka (termasuk di depan Istana Presiden),
- Jl. Gerbang Pemuda – Jl. Asia Afrika
- Halaman Kantor Balai Kota
- Kantor Walikota Jakarta Pusat
Jakarta Utara
- Jl. Yos Sudarso
- Komplek Kantor Walikota Jakarta Utara
- Jl. Perintis Kemerdekaan
Jakarta Barat
- Jl. Daan Mogot
- Jl. Kembangan Raya (depan Kantor Walikota Jakarta Barat)
- Komplek Kantor Walikota Jakarta Barat