Begitu juga dengan kebijkana moneter yang diterapkan oleh negara besar seperti AS dan China juga berpengaruh terhadap harga emas. Pahamilah situasi terkini agar dapat membuat keputusan yang tepat dalam menjual atau membeli emas.
3. Manfaatkan Analisis Teknikal dan Fundamental
Analisis teknikal melibatkan penggunaan grafik harga dan pola pergerakan harga di masa lalu untuk memprediksi tren harga emas di masa depan.
Baca Juga: Harga Emas Antam 23 April 2025 Naik, Cek Rinciannya di Pegadaian!
Dapat menggunakan indikator teknikal seperti moving averages, RSI (Relative Strength Index), atau MACD (Moving Average Convergence Divergence) untuk mendapatkan sinyal apakah harga emas akan naik atau turun.
Sedangkan analisis fundamental lebih fokus pada faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran dan permintaan emas, seperti cadangan emas dunia, produksi tambang, serta kebijakan ekonomi negara-negara besar.
4. Perhatikan Sentimen Pasar dan Berita Terkini
Sentimen pasar dan berita terkini juga merupakan salah satu faktor penting dalam mengetahui cara mengetahui harga emas naik atau turun karena sangat berpengaruh oleh ketidakpastian politik atau ekonomi.
Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 23 April 2025, Terus Meroket Diangka Rp2.125.000 per Gram
Saat terjadi ketegangan internasional atau bencana alam besar, banyak investor yang beralih ke emas sebagai "safe haven" atau tempat perlindungan nilai, yang menyebabkan harga emas melonjak.
5. Pantau Harga Emas Lewat Aplikasi Investasi Emas Digital
Cukup banyak aplikasi investasi emas digital yang bisa Anda manfaatkan, seperti Plaza Emas, Bareksa, dan Emas Dolar. Maka, Anda bisa membeli, menjual, dan menyimpan emas secara langsung via hp.
Demikian informasi dari cara ketahui harga emas naik atau turun. Semoga bermanfaat dan membantu.