POSKOTA.CO.ID - Simak dalam artikel ini apakah NIK KTP Anda terdaftar sebagai penerima bansos BPNT Tahap 2 tahun 2025 atau tidak.
Bagi para penerima program bantuan sosial (bansos), April ini menjadi awal dari pencairan bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Tahap 2 tahun 2025.
Sebagai informasi, bansos BPNT dicairkan secara bertahap dalam empat tahap selama setahun atau setiap tiga bulan sekali.
Tahap pertama berlangsung dari Januari-Maret, lalu tahap kedua dimulai pada April-Juni. Kemudian, tahap ketiga akan berlangsung pada Juli-September, dan diakhiri tahap keempat pada Oktober-Desember.
Saat ini, pemerintah tengah mempersiapkan proses pengalokasian dana bantuan Tahap 2 tahun 2025 kepada para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Dilansir dari saluran YouTube Pendamping Sosial, diperkirakan bahwa penyaluran bansos BPNT ataupun Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap 2 tahun 2025 akan dilakukan mulai pertengahan atau akhir Mei.
Sebelum menyalurkan uang gratis, pemerintah bakal menyelesaikan proses verifikasi dan validasi data-data masyarakat terlebih dahulu di Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).
Berikut informasi selengkapnya terkait penyaluran saldo dana bansos Tahap 2 tahun 2025.
Proses Pencairan Bansos Tahap 2 Tahun 2025
Perlu diketahui bahwa dalam pencairan bansos BPNT Tahap 2 tahun 2025 ini, pemerintah akan menggunakan DTSEN sebagai sumber data penerima bantuan sosial yang baru.
Akan tetapi, proses pemindahan data dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) ke DTSEN ini belum rampung seratus persen.