POSKOTA.CO.ID - Jagat media sosial mendadak ramai usai beredar kabar mengejutkan mengenai asisten pribadi Presiden Prabowo Subianto, Agung Surahman yang dijemput langsung menggunakan pesawat kepresidenan saat berada di Bengkulu.
Kejadian ini sontak menuai beragam reaksi netizen dan warga setempat.
Menanggapi ramainya isu tersebut, Agung buru-buru memberikan klarifikasi dan permohonan maaf terbuka kepada seluruh pimpinan daerah dan masyarakat Bengkulu.
Baca Juga: Viral Aksi Heroik Babinsa Bubarkan Dua Geng Remaja yang Nyaris Bentrok di Jatinegara
Lewat pernyataan resminya, Agung menjelaskan bahwa kejadian ini terjadi secara mendadak dan di luar rencananya.
"Saya pribadi menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya. Ini benar-benar situasi mendadak dan sangat pribadi," ungkap Agung lewat pernyataan tertulis yang diterima wartawan pada Selasa 8 April 2025.
Agung membeberkan bahwa dirinya diminta mendampingi Prabowo dalam kunjungan penting ke Malaysia.
Namun saat itu, ia sedang berada di Bengkulu dan tidak kebagian tiket pesawat menuju Jakarta.
"Saya sempat berniat menyusul ke Jakarta, tapi tiket habis. Akhirnya Pak Prabowo yang justru memutuskan menjemput saya di Bengkulu karena memang searah menuju Malaysia," lanjutnya.
Tak hanya itu, Agung juga menyampaikan permohonan maaf dari Prabowo kepada warga Bengkulu karena tidak sempat menyapa secara langsung saat singgah.
Baca Juga: Viral, Rumah di Jebeponto Dirusak Massa gegara Batal Bawa Uang Panai
Waktu yang sangat terbatas membuat Prabowo harus segera melanjutkan penerbangan ke Malaysia untuk pertemuan penting dengan PM Anwar Ibrahim.
"Beliau benar-benar ingin menyapa, tapi agenda padat dari pagi hingga siang dan keharusan segera berangkat membuat itu tidak memungkinkan. Beliau titip salam dan permohonan maaf kepada masyarakat Bengkulu," pungkas Agung.