Jangan Sembarangan, Ini 7 Tips Belanja di Marketplace Agar Tetap Aman dan Nyaman

Senin 24 Mar 2025, 23:17 WIB
Tips mengatur keuangan saat belanja online (Sumber: Pexels/AS Photography)

Tips mengatur keuangan saat belanja online (Sumber: Pexels/AS Photography)

POSKOTA.CO.ID – Saat ini, kebiasaan masyarakat untuk berbelanja sepertinya mulai mengalami pergeseran akibat kecanggihan teknologi.

Salah satunya adalah kebiasaan masyarakat untuk berbelanja yang sebelumnya membeli barang dengan mengunjungi toko atau pasar, kini berganti dengan berbelanja di marketplace.

Kini, marketplace online tumbuh dengan pesat. Sebab, masyarakat akan dimanjakan dengan berbagai macam marketplace dengan segala macam promo dan diskon yang ada.

Baca Juga: 12 Tips Gunakan Smartphone untuk Belanja Online, Lakukan Cara Ini agar Tetap Bijak dan Aman

Namun tentunya hal tersebut bukan tanpa masalah. Mudahnya jual beli di market online ini malah dapat melahirkan kejahatan baru.

Seperti adanya penipuan karena pembeli tidak bisa melihat secara fisik barang yang akan dibeli. Hal ini sebenarnya bisa dicegah jika Anda dapat lebih berhati-hati saat membeli barang di marketplace.

7 Tips Belanja di Marketplace

Melansir laman Media Keuangan Kemenkeu, berikut ini beberapa tips belanja di marketplace agar bisa belanja dengan aman dan nyaman, tanpa khawatir penipuan:

1. Riset Barang Sebelum Membeli

Anda bisa meriset barang dengan cek keaslian barang, harga pasar, dan ketersediaan stok barang di pasaran. Jangan lupa juga untuk membandingkan toko satu dengan lainnya.

Selain itu, jangan tergiur dengan harga murah jika dibandingkan dengan toko-toko sejenis yang menjual barang yang sama. Sebab, itu bisa jadi salah satu ciri penipuan.

Baca Juga: Coba Aplikasi Penghasil Uang ShopBack, Cara Mudah Dapatkan Dana Tambahan Saat Belanja Online

2. Perhatikan Gambar dan Deskripsi

Setelah melakukan riset, Anda akan bisa menilai keaslian gambar yang dipakai pada toko online tersebut. Jika terdapat perbedaan, Anda patut mencurigai toko tersebut.

Berita Terkait

News Update