Trio Bek Timnas Indonesia Jay Idzes, Rizky Ridho dan Justin Hubner Banjir Pujian

Selasa 25 Mar 2025, 23:54 WIB
Para pemain Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram/@jayidzes)

Para pemain Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram/@jayidzes)

POSKOTA.CO.ID - Trio bek Timnas Indonsia, Jay Idzes, Rizky Ridho dan Justin Hubner, banjir pujian pasca pertandingan lawan Bahrain.

Kemenangan diraih skuad Garuda pada matchday 8 Grup C Kualifikasi Piala Dunia, saat menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa 25 Maret 2025.

Lewat gol semata wayang Ole Romeny di menit 34, berhasil membuat Timnas Indonesia menundukkan Bahrain di pertandingan tersebut.

Walaupun berhasil meraih poin penuh, namun posisi tim besutan Patrick Kluivert masih bertahan di urutan 4 klasemen Grup C dengan mengemas 9 poin.

Baca Juga: Prabowo Apresiasi Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain: Maju Terus!

Ole Romeny dinobatkan sebagai Man Of The Match di laga tersebut, setelah berhasil mencetak gol tunggal yang membawa Indonesia memetik hasil positif.

Sulit Ditembus Bahrain

Kendati demikian, raihan hasil positif tersebut tidak bisa dilepaskan dari kokohnya barisan pemain bertahan timnas di laga tadi.

Trio bek Timnas Indonesia, Jay Idzes, Rizky Ridho dan Justin Hubner tampil sangat gemilang dalam menjaga setiap jengkal lini pertahanan tim Garuda.

Baca Juga: Kantongi Kartu Kuning, Marselino Absen Bela Timnas Indonesia vs China

Performa apik yang ditunjukkan ketiga bek tersebut, membuat barisan penyerang Bahrain kesulitan dalam memberikan ancaman.

Melansir dari laman Fotmob, Bahrain mencatatkan 7 kali tembakan di sepanjang pertandingan.

Berita Terkait

News Update