POSKOTA.CO.ID - Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 H, belanja online menjadi pilihan banyak orang untuk memenuhi berbagai kebutuhan.
Seiring berkembangnya teknologi, belanja online diminati masyarakat yang ingin membeli baju, makanan, dan berbagai perlengkapan lainnya untuk hari raya.
Kendati begitu, di tengah meningkatnya transaksi online menjelang Lebaran, risiko penipuan juga semakin tinggi.
Banyak oknum tidak bertanggung jawab memanfaatkan momen ini dengan memberikan penawaran meninggiurkan hanya untuk menipu pembeli.
Baca Juga: Mengapa Opor Ayam Identik dengan Lebaran? Simak Sejarahnya di Sini
Oleh karena itu, penting untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap transaksi online yang membahayakan.
Berikut ini ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menghindari penipuan saat belanja online menjelang Lebaran 2025. Simak selengkapnya.
Tips Aman Belanja Online Menjelang Lebaran
1. Periksa Reputasi Penjual
Hal pertama yang harus Anda lakukan sebelum belanja online adalah memeriksa reputasi toko penjual barang yang akan dibeli.
Anda bisa memastikan status toko tersebut apakah aktif atau tidak hingga lamanya umur toko.
Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat, Ini 3 Menu Makanan Wajib Saat Perayaan Lebaran
2. Cek Ulasan Produk
Cek ulasan produk yang ingin Anda beli dari toko online tersebut secara rinci, mulai dari keterangan pembeli hingga testimoni foto atau video yang mereka kirimkan.