Selanjutnya, lengkapi informasi pribadi seperti email, nama lengkap, dan nomor WhatsApp. Setelah mengisi, klik Selanjutnya.
6. Masukkan Kode OTP
Cek email untuk kode OTP yang dikirim, masukkan kode tersebut untuk verifikasi.
7. Pilih Metode Pembayaran
Anda akan dibawa ke halaman pembayaran seperti Gopay, transfer bank, atau dompet elektronik lainnya, lalu klik 'Bayar'.
Baca Juga: Cara Menggunakan Google Drive Secara Offline
8. Cek Email dan Scan QR Code
Setelah pembayaran berhasil, buka email dan cari pesan dari Tri. Di dalam email, ada QR Code untuk aktivasi eSIM. Scan QR Code menggunakan handphone yang kamu gunakan untuk mengaktifkan eSIM.
9. Aktivasi eSIM
Masuk ke Pengaturan, pilih Seluler, lalu pilih Tambah SIM. Gunakan opsi Gunakan Kode QR dan scan barcode yang telah Anda terima.
10. Selesai dan Aktifkan eSIM
Setelah QR Code dipindai, aktifkan eSIM dan pilih Selesai. Anda bisa mengatur pengaturan default SIM sesuai kebutuhan, seperti data seluler utama.
11. Cek Sinyal dan Aktifkan Kartu
Pastikan sinyal eSIM muncul dan cek pesan yang berisi instruksi aktivasi.
Baca Juga: WhatsApp Memiliki Fitur Memisahkan Chat Kerja dan Pribadi, Simak Cara Menggunakannya!
12. Restart Handphone
Setelah mendapatkan balasan bahwa pendaftaran berhasil, restart handphone Anda. Kartu SIM sudah aktif dan siap digunakan.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat membeli kartu eSIM Tri sekaligus melakukan aktivasi langsung di handphone.