Cara Cek Penerima Bansos PKH yang Cair sebelum Idulfitri 2025

Minggu 23 Mar 2025, 04:31 WIB
Informasi cek bansos PKH 2025. (Sumber: Poskota/Della Amelia)

Informasi cek bansos PKH 2025. (Sumber: Poskota/Della Amelia)

Dana disalurkan kepada mereka yang baru tervalidasi sebagai KPM PKH sehingga baru menerimanya di akhir Maret 2025 atau menjelang Hari Raya Idulfitri.

Cara Cek Bansos PKH di Situs Resmi

Berikut ini langkah-langkah yang bisa Anda lakukan untuk mengecek bansos PKH 2025 di situs resmi Kemensos.

  1. Buka browser di perangkat Anda
  2. Kunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id
  3. Pilih Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa
  4. Ketik nama peneria manfaat sesuai KTP
  5. Masukkan empat huruf kode captcha
  6. Ketuk tombol 'Cari Data' untuk memeriksa

Besaran Bansos PKH

Berikut nominal bansos PKH yang disalurkan per tahap.

  1. Ibu hamil: Rp750.000/tahap
  2. Balita 0-6 tahun: Rp750.000/tahap
  3. Anak SD: Rp225.000/tahap
  4. Anak SMP: Rp375.000/tahap
  5. Anak SMA: Rp500.000/tahap
  6. Lansia: Rp600.000/tahap
  7. Penyandang disabilitas: Rp600.000/tahap

Syarat Penerima PKH

KPM bansos PKH 2025 adalah mereka yang sudah memenuh persyaratan sebagai berikut.

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Terdaftar sebagai keluarga tidak mampu di kantor desa/kelurahan setempat
  • Bukan anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI), Polri, ASN, atau pegawai BUMN/BUMD
  • Tidak menerima bantuan lain dari pemerintah
  • Nama terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) atau Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN)
  • Termasuk kategori PKH

Demikian itulah informasi tentang cara cek penerima bansos PKH 2025 yang dapat dilakukan secara mandiri di situs resmi. Semoga membantu.

DAPATKAN DISKON 2X SEHARI!! WAKTU TERBATAS! Shopee Live Diskon 2X Sehari, Jam 12 Siang & Jam 8 Malam! Potongan harga besar hanya di siaran langsung! Klaim vouchernya dan Belanja sekarang juga!

Berita Terkait

News Update