Akhirnya polisi itu terlibat perkelahian dengan pria tersebut. Hingga petugas lainnya ikut naik ke atas truk untuk melerai keduanya.
Tampak, keduanya saling dorong hingga petugas nyaris jatuh dari atas truk. Pria itu berusaha tetap berada di atas truk meski sudah berada sejumlah polisi yang mencoba meminta dirinya untuk turun.
Hingga akhirnya, situasi mulai mereda seusai diduga pendemo lainnya naik ke atas truk melerai perkelahian dan mengajak rekannya untuk segera turun dari atas truk.
Baca Juga: Aksi Pemuda Ini Bongkar Peserta Demo Dukung RUU TNI, Pas Ditanya Celingak-celinguk
Unggahan itu pun diramaikan dengan berbagai komentar dari netizen yang ikut miris melihat perkelahian aparat Negara dengan warga sipil.
"Ini satu dari banyak contoh kalo mereka bukan apa apa kalau tidak menenteng senjata," tulis komentar akun @vi***.
"Salut buat ke 2 nya karena masih bisa saling menahan diri untuk tidak lanjut saling adu fisik," sahut akun @iv***.
"Pak polisi yg terhormat, sejatinya, kalian juga rakyat kecil yang seringkali dibentur²kan sesama rakyat kecil lainnya," komentar akun @go***.