Sempat Viral, Ormas yang Serang Kantor Dinkes Kabupaten Bekasi Minta Maaf

Jumat 21 Mar 2025, 16:02 WIB
Ormas yang sempat menyerang kantor Dinkes Kabupaten Bekasi sempat viral di medsos kini minta maaf. (Sumber: X/@Heraloebss)

Ormas yang sempat menyerang kantor Dinkes Kabupaten Bekasi sempat viral di medsos kini minta maaf. (Sumber: X/@Heraloebss)

POSKOTA.CO.ID - Ormas yang sempat viral karena mengamuk dikantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bekasi kini minta maaf.

Sebelumnya, pada Selasa, 20 Maret 2025 ormas tersebut mendatangi Dinkes Kabupaten Bekasi dan diduga meminta Tunjangan Hari Raya (THR).

Namun oleh pihak Dinkes Kabupaten Bekasi ormas tersebut tidak diberikan THR. Sehingga, mereka pun mengamuk hingga rekaman video CCTVnya viral di media sosial.

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi Hari Ini 19 Maret 2025

Video tersebut diunggah akun X @Heraloebss, dalam video itu memperlihatkan aksi arogan dari ormas berseragam loreng tersebut namun berujung minta maaf.

"MENJELANG HARI RAYA IDUL FITRI BANYAK ORMAS DAN LSM MENGAMUK MINTA THR, WASPADA!" tulis keterangan unggahan video akun X @Heraloebss.

"Sempat melakukan kekacauan di kantor Dinkes ormas ini akhirnya minta maaf," tambahnya.

Akan tetapi, tak sedikit netizen yang meminta tindakan tersebut mendapatkan hukuman agar jera.

Baca Juga: Wali Kota Bekasi Berharap Sekolah Rakyat Putus Rantai Kemiskinan

"Mereka Harus Ditangkap dan Segera Dipenjarakan Karena Sudah Melakukan Tindak Pidana 170, 370, 406, 410, 521 KUHP, Apalagi Yang Mereka Rusak Itu Fasilitas Negara," kata akun X @Nicho_Silalahi.

Akun itu pun menilai bahwa Polri harus turun tangan dan menindak tegas ormas tersebut.

Berita Terkait

News Update