Dalam hal ini, Anda membeli emas yang nilainya tercatat dalam bentuk angka di aplikasi atau platform tertentu.
Harga emas digital mengikuti harga emas dunia, dan Anda dapat membeli atau menjual emas tersebut melalui aplikasi atau website yang menyediakan layanan ini.
Beberapa platform penyedia emas digital terkemuka di Indonesia antara lain:
- Brankas LM
- Pegadaian Digital
- Tabungan Emas
- Tamasia
- Indogold
- Lakuemas
Kelebihan Emas Digital
1. Spread yang Lebih Kecil
Harga beli emas digital tidak dipengaruhi oleh biaya produksi atau ongkos kemasan. Hal ini membuat spread (selisih harga beli dan harga jual) menjadi lebih kecil, sehingga lebih efisien untuk berinvestasi.
2. Fleksibilitas Pembelian
Anda dapat membeli emas digital sesuai dengan budget yang dimiliki. Misalnya, Anda memiliki dana 1 juta rupiah, dan platform akan menghitungkan berapa gram emas yang bisa Anda beli dengan jumlah uang tersebut.
3. Transaksi 24 Jam
Emas digital memungkinkan Anda untuk melakukan transaksi jual-beli kapan saja, selama ada koneksi internet. Anda tidak perlu khawatir tentang jam operasional toko fisik.