"Saya kira ini sebuah hasil yang bisa dijadikan evaluasi bagi Kluivert. Tim ini masih dalam tahap penyesuaian karena waktu persiapan yang singkat," ujarnya.
Ia berharap PSSI dan staf pelatih bisa segera mengambil langkah strategis agar Timnas tampil lebih baik di laga selanjutnya. Kesit percaya bahwa dengan strategi yang tepat, Timnas masih bisa meraih hasil positif.
Meskipun kalah, ia optimistis suporter tetap memberikan dukungan penuh kepada Timnas Indonesia. Dengan semangat yang tak padam, skuad Garuda diharapkan mampu bangkit dan tampil lebih baik di pertandingan berikutnya.