POSKOTA.CO.ID - Beberapa dari Anda mungkin saat ini tengah mencari jam tangan yang cocok dan nyaman untuk digunakan, namun bingung bagaimana cara memilihnya, tenang saja sebab ada tips mudah yang bisa digunakan.
Jam tangan merupakan menjadi salah satu aksesoris penting untuk sebagian besar orang sejak dahulu kala. Selain membuat penampilan lebih lengkap, kehadirannya utamanya adalah sebagai pengingat waktu.
Kendati demikian, tidak semua orang bisa memilihnya dengan tepat sehingga beberapa orang dapat menilai penampilan Anda.
Sejumlah orang di sekitar mungkin melihat bahwa ukuran tidak pas dengan pergelangangan tangan atau bahkan warnanya yang kurang pas. Hal tersebut tentu mampu menurunkan tingkat kepercayaan diri Anda.
Baca Juga: Tips Memilih Baju Lebaran, Sesuaikan Budget dan Kualitas
Padahal, sejatinya kehadiran jam tersebut untuk membantu pengguna agar tampil lebih modis dan kece. Tetapi Anda tidak perlu memgkhawatirkan hal tersebut, cukup simak informasi selengkapnya berikut ini.
3 Kesalahan saat Pakai Jam Tangan
Mengutip kanal YouTube Kevin Dikmanto, terdapat 3 kesalahan menggunakan jam tangan yaitu sebagai berikut:
1. Terlalu Longgar
Pertama adalah pemakaian jam terlalu longgar sehingga sering naik turun di antara pergelangan dan membuat penampilan serta aktivitas tidak maksimal.
“Pastikan jam berada di bawah tulang pergelangan tangan,” kata Kevin.
Baca Juga: Tips Memilih Laptop untuk Pemula, Jangan Sampai Menyesal!
2. Menggunakan di Tangan yang Salah
Selanjutnya, dikarenakan seseorang menggunakan di tangan yang salah. Sebaiknya jangan menggunakannya di tangan yang dominan.