JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komisi B DPRD Jakarta meminta Pemprov Jakarta melakukan inovasi supaya omzet pedagang Pasar Tanah Abang Kembali bertambah.
"Pemprov DKI Jakarta harus memberikan perhatian yang penuh terhadap masalah ini. Mereka dapat memikirkan inovasi-inovasi yang bisa menambah jumlah pengunjung dan nantinya konsumsi di pasar itu," kata anggota Komisi B DPRD Jakarta, Francine Widjojo saat dihubungi, Kamis, 20 Maret 2025.
Francine menyebutkan, salah sebuah upaya yang bisa dilakukan Pemprov Jakarta, yakni dengan membuat semacam kegiatan festival.
"Kemudian, Pemprov DKI Jakarta juga mungkin dapat menjadikan Pasar Tanah Abang sebagai tujuan wisata baik untuk warga, turis lokal, dan wisatawan asing," terangnya.
Baca Juga: Pengamat Ekonomi Sebut Omzet Pedagang Tanah Abang Anjlok adalah Persoalan Kompleks
Di samping itu, legislator PSI ini menyampaikan, kehadiran Pemprov Jakarta juga bisa membantu para pedagang untuk melakukan transisi ke pasar digital.
“Tidak bisa dipungkiri lagi aktivitas jual-beli masyarakat di Indonesia, termasuk Jakarta, sedang banyak beralih ke platform digital karena lebih mudah untuk diakses oleh masyarakat," kata dia.
"Sehingga, Pemprov DKI Jakarta bisa mengadakan pelatihan-pelatihan bagi para pedagang yang ingin menjual barang-barang mereka di toko-toko digital," ucap dia menyambungkan.
Soal omzet pedagang Pasar Tanah Abang yang berkurang, Francine menilai, faktor orang-orang mengurangi belanja mereka.
Banyak konsumen menimbang-nimbang untuk melakukan pengeluaran dan tidak sedikit memutuskan untuk menabung, alih-alih melakukan pengeluaran.
"Hal itu terjadi di sektor ritel dan memengaruhi berbagai pelaku usaha baik yang besar maupun kecil. Pedagang-pedagang di Pasar Tanah Abang sebagai pelaku usaha juga terdampak dari penurunan daya beli masyarakat ini," ucapnya.