Kala itu tim merah putih tumbang pada baru pertama kontra Bahrain pada 2012 tepatnya di babak kualifikasi Piala Dunia 2014.
Saat itu tim asuhan dari Nil Maizar dicukur habis-habisan dengan skor telak 0-10.
Pada pertandingan kali ini tuan rumah berhasil menambah dua gol di babak kedua melalui tandukan dari Lewis Miller 61' dan Irvine 90'.
Baca Juga: Timnas Indonesia Harus Kalah dari Australia, Socceroos Berhasil Manfaatkan Sepak Pojok!
Pakai 10 Pemain Naturalisasi
Hasil miris harus diraih oleh Patrick Kluivert pada laga debutnya kali ini bersama timnas Indonesia kontra Australia.
Padahal dirinya sudah menurunkan 10 pemain naturalisasi mulai dari posisi penjaga gawang hingga penyerang untuk memulai pertandingan kali ini.
Hanya terdapat nama dari Marselino Ferdinan yang merupakan pemain asli Indonesia pada starting line up yang diturunkan.
Starting Line Up Timnas Indonesia vs Australia
Indonesia (4-3-3): Maarten Paes; Kevin Diks, Mees Hilgers, Jay Idzes, Calvin Verdonk; Dean James, Thom Haye, Marselino Ferdinan; Nathan Tjoe-A-On, Ole Romeny; Rafael Struick.
Pelatih: Patrick Kluivert