Dana Hilang di Aplikasi WPONE?  Ini Cara Melaporkannya agar Tidak Ada Korban Lagi
Cara melaporkan WPONE ke pihak berwenang.(Sumber: Facebook/Wpone Indonesia)

TEKNO

Dana Hilang di Aplikasi WPONE? Ini Cara Melaporkannya agar Tidak Ada Korban Lagi

Kamis 20 Mar 2025, 11:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kehilangan dana di aplikasi keuangan digital seperti WPONE tentu menjadi pengalaman yang tidak menyenangkan.

Setelah sebelumnya pencairan saldo dana (WD) pada tanggal 14 sempat ditunda hingga tanggal 17 Maret 2025, kini WPONE telah resmi menjadi scam.

Para pengguna yang masih berharap saldo dana bisa kembali sebaiknya segera menghentikan harapan tersebut.

Apabila Anda masih mendapatkan pesan atau ajakan untuk melakukan transaksi lebih lanjut, pastikan untuk abaikan dan laporkan ke pihak berwenang.

Seiring dengan semakin banyaknya laporan terkait kasus ini, penting bagi korban untuk segera mengambil langkah yang tepat.

Baca Juga: Aplikasi WPONE Mulai Dicurigai Scam: Pengguna Mengeluh Syarat Penarikan yang Tidak Masuk Akal

Modus Penipuan WPONE

Sebelum kejadian ini mencuat, WPONE sempat mengeluarkan pengumuman terkait “pembukaan kembali penarikan dana”, yang dikemas dengan jargon bombastis dan janji-janji menggiurkan.

Mereka menarik perhatian calon investor dengan iming-iming keuntungan tinggi dan berbagai strategi manipulatif untuk mempertahankan aliran dana masuk. Beberapa pola yang digunakan yakni.

Baca Juga: Withdraw di Aplikasi Wpone Cair Hari Ini? Ini Fakta Terkini

Cara Melaporkan WPONE ke Pihak Berwenang

Meskipun kemungkinan uang kembali sangat kecil, ada beberapa langkah yang bisa Anda coba untuk mendapatkan keadilan dengan cara berikut.

1. Laporkan ke Pihak Berwenang

Segera buat laporan ke polisi atau otoritas terkait, diantaranya seperti.

Semakin banyak laporan yang masuk, maka akan besar kemungkinan pelaku ditindak.

2. Hubungi Bank atau Penyedia E-Wallet

Jika transaksi Anda lakukan melalui bank atau e-wallet seperti DANA, OVO, atau lainnya, coba ajukan keluhan untuk membekukan atau melacak dana yang telah ditransfer.

Meskipun kecil kemungkinan dana bisa kembali, setidaknya langkah ini bisa mencegah aliran uang lebih lanjut ke akun scam.

3. Tuntut Pertanggungjawaban Leader atau Mentor

Jika Anda bergabung karena ajakan seseorang yang menjamin keamanan dana, tanyakan tanggung jawab mereka.

Apabila mereka tidak pernah memberi peringatan risiko, mereka harus ikut bertanggung jawab atas kerugian yang terjadi.

Kemudian, jika memungkinkan, kumpulkan bukti seperti chat atau tangkapan layar percakapan untuk memperkuat laporan Anda.

Dengan langkah-langkah di atas, setidaknya ada peluang untuk mendapatkan kembali saldo dana yang hilang atau mencegah lebih banyak korban jatuh ke dalam jebakan serupa.

Tags:
aplikasi keuangan digitalModus Penipuan WPONEPenipuan WPONECara Melaporkan WPONEaplikasi WPONEsaldo dana WPONE

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor