Kabar terbaru untuk KPM! Pencairan dana bansos PKH dan BPNT tahap 2 segera tiba. Kapan jadwal pastinya? (Sumber: Poskota/Shandra)

EKONOMI

Kapan Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Cair untuk KPM? Simak Jadwal Terbarunya!

Rabu 19 Mar 2025, 04:05 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kembali cair! Banyak penerima manfaat yang mempertanyakan kapan pencairan tahap 2 akan dilakukan.

Berdasarkan pola pencairan sebelumnya, berikut informasi terbaru terkait jadwal pencairan dana bansos PKH dan BPNT tahun 2025.

Dikutip dari akun Youtube Ariawanagus, pencairan saldo dana bansos dari pemerintah terus berjalan.

Sejak awal Maret 2025, banyak penerima manfaat yang melaporkan adanya saldo masuk ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) mereka.

Pencairan ini dilakukan oleh bank Himbara, yaitu BRI, Mandiri, BNI, dan BSI.

Baca Juga: Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Periode April-Juni 2025, Kemensos Kebut Pendataan DTSEN Agar Bantuan Secara Cair

Salah satu pencairan yang terkonfirmasi adalah pada 10 Maret 2025, di mana beberapa penerima PKH dan BPNT mendapatkan saldo sebesar Rp745.000.

Jumlah ini kemungkinan telah dikurangi potongan administrasi tertentu. Bantuan ini disebut sebagai pencairan susulan bagi penerima yang sebelumnya hanya menerima BPNT dan kini telah ditetapkan sebagai penerima PKH juga.

Jadwal Pencairan PKH dan BPNT 2025

Bagi penerima yang telah mendapatkan pencairan tahap 1, banyak yang kini bertanya-tanya kapan tahap 2 akan cair.

Berdasarkan skema pencairan yang dilakukan tahun ini, bantuan PKH dan BPNT dicairkan setiap tiga bulan sekali. Berikut jadwalnya:

Dengan melihat pola pencairan tahap 1, besar kemungkinan pencairan tahap 2 akan mulai dilakukan pada Mei 2025.

Beberapa penerima mungkin akan mendapatkan pencairan lebih awal pada akhir April, terutama bagi yang menerima bantuan melalui PT Pos Indonesia.

Namun, perlu diperhatikan bahwa data penerima bantuan sangat dinamis. Artinya, ada kemungkinan seseorang yang menerima bantuan di tahap 1 tidak lagi menerima di tahap 2 jika sistem mendeteksi perubahan status ekonomi mereka.

Baca Juga: KPM yang Memiliki TV dan Kulkas Bisa Kehilangan Status Penerima Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT? Segera Cek Syarat Penerima Bantuan di DTSEN!

Oleh karena itu, bagi yang merasa masih berhak menerima bantuan, disarankan untuk rutin mengecek status kepesertaan melalui kanal resmi pemerintah atau mendatangi kantor desa setempat.

Bagi penerima yang ingin terus mendapatkan update terkait pencairan bantuan sosial, disarankan untuk selalu mengikuti informasi terbaru melalui sumber resmi seperti website Kementerian Sosial dan kanal resmi penyalur bantuan.

Cek Bansos Lewat Aplikasi

Aplikasi Cek Bansos dibuat untuk memberikan kemudahan akses kepada masyarakat tanpa harus datang ke Dinsos. Dikutip dari akun Youtube illink dot kom, simak caranya di bawah sini :

1. Unduh dan Pasang Aplikasi

Buka Play Store (Android) atau App Store (iOS) di HP Anda. Cari aplikasi "Cek Bansos" resmi dari Kemensos, unduh, dan pasang di perangkat Anda.

2. Registrasi dan Login

Setelah aplikasi terinstal, lakukan registrasi dengan memasukkan data pribadi seperti NIK, nama lengkap, dan alamat email.

Pastikan data sesuai dokumen kependudukan untuk mempermudah verifikasi.

3. Cek Status Bantuan

Masuk ke aplikasi dan pilih menu Cek Bansos. Masukkan nama dan alamat penerima sesuai data e-KTP, lalu tekan "Cari Data".

Baca Juga: Informasi Pencairan Subsidi Dana Bansos PKH dan BPNT Gelombang 2 Tahun 2025, Apakah Akan Dicairkan Bulan Ini? Simak Penjelasannya

Informasi penerimaan bansos akan ditampilkan dalam hitungan detik. Dengan cara ini, diharapkan dapat mempermudah KPM untuk akses informasi soal bansos.

Bansos PKH dan BPNT tahap 2 diperkirakan akan cair pada Mei 2025, mengikuti pola pencairan tahap 1.

Penerima diimbau untuk selalu memantau status bantuan mereka dan segera melaporkan jika ada kendala dalam pencairan dana bansos ini.

DISCLAIMER: Penting untuk diketahui bahwa seluruh proses teknis yang berkaitan dengan penetapan penerima, verifikasi data, hingga pencairan sepenuhnya diatur dan dikelola oleh pihak pemerintah.

Tags:
Bantuan sosialbansos PKH BPNT Program Keluarga Harapan Bantuan Pangan Non Tunai dana bansos bansos PKH dan BPNTsaldo dana bansos Kartu Keluarga SejahteraKKS Bansos PKH dan BPNT tahap 2cek bansos

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor