POSKOTA.CO.ID - Nikita Mirzani hari ini tepatnya pada Senin, 17 Maret 2025 tengah merayakan ulang tahunnya yang ke-39 tahun.
Ulang tahun kali ini tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, lantaran Nikita Mirzani kini harus mendekam di penjara Polda Metro Jaya selama 20 hari ke depan.
Meskipun di dalam jeruji besi, Nikita menuliskan surat yang berisikan pesan haru dan ungkapan perasaannya yang ditulis tangan sendiri selama berada di dalam tahanan.
Surat tersebut diunggah melalui akun Instagram pribadinya @nikitamirzanimawardi_172 oleh timnya yang memegang akun media sosial Nikita.
Baca Juga: Hari Ini Ulang Tahun, Ini Deretan Kasus Kontroversi Aktris Nikita Mirzani
Dalam surat tersebut menuliskan pesan yang ditujukan untuk dirinya sendiri berisikan renungan dan motivasi.
Dalam tulisannya mengingatkan kepada dirinya sendiri bahwa dirinya bukanlah sebuah robot yang tidak memiliki perasaan dan emosi.
"Tidak apa-apa jika dirimu tidak bahagia dan positif setiap hari. Kamu bukan robot, kamu manusia yang punya emosi," tulis Nikita dalam bahasa Inggris yang dikutip Poskota pada Senin, 17 Maret 2025.
Ia menyadari pentingnya memberikan dirinya waktu untuk beristirahat sejenak sebelum akhirnya menghadapi jalan hidupnya.
Baca Juga: Razman Pastikan Laporannya untuk Nikita Mirzani Atas Dugaan Penganiayaan Tetap Berlanjut
"Kamu harus memberi dirimu sendiri waktu istirahat dan membiarkan untuk merasakan apapun yang sedang dirasakan dan melaluinya," katanya.