POSKOTA.CO.ID - Hasil pertandingan Venezia vs Napoli berakhir imbang tanpa gol, dan bek Timnas Indonesia, Jay Idzes membuat Romelu Lukaku mati kutu.
Venezia memaksa Napoli berbagi poin dalam pertandingan lanjutan Serie A Liga Italia musim 2024-25.
Jay Idzes Cs membuat frustasi Napoli yang sedang berjuang meraih scudetto Serie A musim ini di Stadion Pier Luigi Penzo.
Trio penyerang Napoli, Giacomo Raspadori, Matteo Politano dan Romelu Lukaku tak berdaya di bawah pengawalan barisan pertahanan Venezia yang digalang Jay Idzes.
Napoli tampil dominan sepanjang pertandingan dengan terus menekan Venezia.
Pada menit 18 Giacomo Raspadori memiliki peluang yang bagus di dalam kotak penalti setelah menerima sebuah operan.
Namun tembakan yang dilepaskannya ke sudut kanan atas gawang dengan brilian berhasil diselamatkan oleh kiper Venezia, Ionut Radu.
Aksi heroik Radu kembali dilakukan hanya semenit kemudian ketika dia menggagalkan sundulan Scott McTominay.
Ionut Radu benar-benar jadi mimpi buruk untuk Napoli, setelah kembali melakukan penyelamatan penting dengan menghentikan tembakan yang dilepaskan Giovanni Di Lorenzo di penghujung babak pertama.
Baca Juga: Momen Haru Dean James Saat Proses Naturalisasi, Kini Siap Berjuang untuk Timnas Indonesia