POSKOTA.CO.ID - Nama Rizki Aulia Rahman Natakusumah, mendadak trending di X setelah diketahui ikut dalam rapat Rancangan Undang-Undang (RUU) Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Rizki adalah anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat yang juga merupakan suami dari aktris Beby Tsabina.
Berdasarkan unggahan akun X @barengwarga, nama suami Beby Tsabina itu ada di urutan ke-23 sebagai anggota Panitia Kerja (Panja) Rancangan Undang-Undang tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI.
Dalam unggahan tersebut dilampirkan daftar nama anggota Panja RUU TNI yang di dalamnya ada nama Rizki Aulia Rahman.
"Daftar nama PENGKHIANAT RAKYAT yang mau ngelolosin REVISI UU TNI.#TolakRUUTNI," tulis akun @barengwarga.
Hal ini pun membuat nama Rizki langsung menjadi sorotan netizen dan mendapatkan sejumlah kritikan pedas.
Lantas, seperti apa sosok Rizki Aulia Rahman Natakusumah? Berikut ini profil selengkapnya.
Profil Rizki Aulia Rahman
Pemilik nama lengkap Rizki Aulia Rahman Natakusumah ini lahir pada 19 November 1994 dari pasangan politikus Achmad Dimyati Natakusumah dan Irna Narulita.
Kedua orang tuanya itu pernah menjabat sebagai Bupati Pandeglang dan juga anggota DPR RI.
Bahkan sang ayah, Achmad Dimyati pernah menjabat sebagai Wakil Ketua MPR RI tahun 2014, menggantikan Lukman Hakim Saifuddin yang ditunjuk sebagai Menteri Agama masa itu.
Dikarenakan kedua orang tuanya yang aktif sebagai politikus, apalagi sama-sama pernah menjabat sebagai Bupati Pandeglang, sejumlah masyarakat pun menilai Rizki berasal dari Dinasti Politik.