Ketua NOC: Laga Timnas Australia vs Indonesia Jadi Ujian Strategi Patrick Kluivert

Minggu 16 Mar 2025, 13:49 WIB
Ketua NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari. (Foto: NOC Indonesia)

Ketua NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari. (Foto: NOC Indonesia)

Menurutnya, Timnas Indonesia memasuki fase yang sangat menentukan. Dengan strategi yang telah dipersiapkan, ia yakin skuad Garuda bisa memberikan hasil terbaik.

"Masa-masa yang menyenangkan ada di depan mata. Jadi, kami telah merencanakan semuanya dengan sempurna," ujarnya.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di posisi keempat Grup C dengan enam poin. Indonesia hanya terpaut satu angka dari Australia yang berada di peringkat kedua.

Baca Juga: Jadi Wakil Indonesia Satu-satunya di Final All England 2025, Leo/Bagas Pastikan Siap Hadapi Kim/Seo

Jika mampu meraih kemenangan atas Australia dan Bahrain, Indonesia berpeluang besar naik ke posisi kedua klasemen. Hal ini akan semakin memperbesar kans Garuda untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Dua tim teratas dari Grup C akan otomatis lolos ke putaran final Piala Dunia. Sementara itu, peringkat ketiga dan keempat masih harus berjuang di babak keempat kualifikasi.

Berita Terkait
News Update