Cara Menggunakan QRIS Tap di Transportasi dan Tempat Umum

Minggu 16 Mar 2025, 03:53 WIB
Cara penggunaan QRIS Tap di Android (Sumber: Instagram : @bankmegaid)

Cara penggunaan QRIS Tap di Android (Sumber: Instagram : @bankmegaid)

POSKOTA.CO.ID - Bank Indonesia (BI) memperkenalkan terobosan terbaru Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) Tap.

QRIS Tab ini hadir sebagai sistem pembayaran berbasis Near Field Communication (NFC) yang memungkinkan pengguna melakukan transaksi hanya dengan menempelkan ponsel ke mesin pembaca.

Tanpa perlu memindai kode QR, QRIS Tap telah mulai diterapkan di berbagai lokasi strategis seperti sector transportasi dan tempat umum.

Seiring dengan peningkatan adopsi teknologi ini, masyarakat juga diharapkan semakin terbiasa dengan metode pembayaran digital yang lebih aman, cepat, dan praktis tersebut.

Dengan memahami cara penggunaan QRIS Tap, pengguna dapat menikmati pengalaman bertransaksi yang lebih lancar dan bebas hambatan.

Apa Itu QRIS Tap?

QRIS Tap adalah inovasi terbaru dalam sistem pembayaran digital di Indonesia yang memungkinkan pengguna melakukan transaksi hanya dengan menempelkan smartphone mereka ke mesin pembayaran berbasis NFC (Near Field Communication).

Berbeda dengan QRIS biasa yang memerlukan pemindaian kode QR, QRIS Tap menawarkan pengalaman transaksi yang lebih cepat, praktis, dan tanpa kontak fisik.

Teknologi ini sangat cocok untuk digunakan di berbagai tempat umum seperti transportasi publik, rumah sakit, dan pusat perbelanjaan, di mana kecepatan transaksi menjadi faktor penting.

Dengan QRIS Tap, pengguna tidak perlu lagi membuka kamera atau memindai kode QR secara manual. Namun, cukup dekatkan smartphone ke mesin pembaca, dan pembayaran pun selesai dalam hitungan detik.

Baca Juga: Bank Indonesia Rilis QRIS Tap, Cek Keunggulan dan Cara Pakainya!

Platform Apa Saja yang Mendukung QRIS Tap?

Saat ini, QRIS Tap dapat digunakan melalui berbagai platform pembayaran digital yang telah mendukung teknologi NFC.

Berita Terkait
News Update