JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya bersama Pemkot Jakarta Pusat menggelar bazar Tebus Murah Sembako sebagai bagian dari program TJSL PLN Peduli.
Sebanyak 1.000 paket sembako senilai Rp135.000 dapat ditebus masyarakat hanya dengan Rp50.000. Paket ini berisi beras, minyak goreng, gula, ikan kemasan kaleng, dan mi instan untuk membantu pemenuhan gizi keluarga penerima manfaat di Kecamatan Johar Baru.
"Kami berterima kasih atas kepedulian PLN yang meringankan beban warga melalui program ini. Semoga inisiatif ini membawa berkah di bulan Ramadan," ujar Wali Kota Jakarta Pusat, Arifin, Jumat, 14 Maret 2025.
Hasil penjualan sembako ini dialokasikan untuk Pasang Baru dan Tambah Daya listrik bagi 64 fasilitas umum, seperti sekolah, puskesmas, dan rumah ibadah.
Baca Juga: Total 7 Tanggal Merah Libur Nasional dan Cuti Bersama Lebaran 2025, Cek di Sini
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, menegaskan program ini merupakan bagian dari dukungan PLN terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat.
"Melalui program ini, PLN tidak hanya menyediakan listrik andal tetapi juga mendukung program ketahanan pangan pemerintah agar masyarakat dapat hidup lebih sejahtera," kata Lasiran.
Mudik Gratis
Selain program Tebus Murah Sembako, PLN juga menyediakan layanan Mudik Gratis bagi masyarakat. Pendaftaran dapat dilakukan melalui aplikasi PLN Mobile pada 14-16 Maret 2025.
Baca Juga: Kevin Diks Yakin Timnas Indonesia Raih Hasil Baik di 2 Laga Melawan Australia dan Bahrain
“Kami berharap dengan mudik gratis ini dapat membantu masyarakat yang ingin merayakan Idulfitri di kampung halaman dengan aman dan nyaman,” harap Lasiran.
PLN juga menyediakan layanan pengajuan Pasang Baru dan Tambah Daya listrik bagi fasilitas umum melalui aplikasi PLN Mobile serta booth khusus di lokasi acara.