Jika semua sudah benar, maka langsung klik "Cek" yang berada di tombol hijau. Tunggu sampai data muncul.
Baca Juga: Bansos KJP Plus Tahap 1 2025 Mulai Cair, Cek Informasi Terbarunya di Sini
5. Data Siswa KJP Plus
Otomatis akan terlihat data dari penerima KJP Plus. Jika berhasil diterima, maka peserta didik akan menerima dana bansos sesuai dengan jumlah yang telah ditentukan.
Penyaluran dana bagi penerima baru KJP Plus tahap 2 tahun 2024 dilakukan setelah terselesaikannya proses pembukaan rekening hingga pemindahbukuan dana ke rekening penerima oleh Bank DKI.
Arti dari KJP Plus
Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus adalah bantuan pendidikan dari Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Pendidikan berupa uang. Siswa yang tidak mampu akan belajar di sekolah tanpa perlu khawatir biaya.
Bansos ini diberikan kepada warga DKI Jakarta yang berusia 6-21 tahun dari keluarga tidak mampu atau Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Pencairan dilakukan setiap bulan dan kepada peserta didik dari jenjang SD, SMP, SMA, dan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM).
Dana yang disalurkan berbeda-beda tergantung jenjang pendidikannya. Pencairan dana bantuan KJP Plus melalui Bank DKI.
Itulah dia informasi mengenai tahapan mengecek KJP Plus alokasi Maret 2025 pakai NIK secara online. Semoga membantu dan bermanfaat.