POSKOTA.CO.ID — Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks, membuktikan kebugarannya dengan bermain 90 menit penuh saat FC Copenhagen menghadapi Chelsea di leg kedua babak 16 besar Conference League.
Laga yang digelar di Stamford Bridge, Jumat, 14 Maret 2025 dini hari WIB itu berakhir dengan kekalahan 0-1 bagi Copenhagen.
Sebelumnya, Kevin Diks sempat mengalami cedera pergelangan kaki akibat benturan dengan Trevor Chalobah di leg pertama. Cedera itu membuatnya absen dalam laga lanjutan Liga Denmark akhir pekan lalu.
Namun, Diks kembali ke lapangan dalam kondisi prima dan tampil penuh di lini pertahanan Copenhagen. Meski timnya tersingkir dengan agregat 1-3, kehadiran Diks menjadi kabar baik bagi Timnas Indonesia.
Baca Juga: Bek Muda Man United Jadi Sorotan Karena Sportivitas yang Ditunjukkan saat Hadapi Sociedad
Pemain berusia 28 tahun itu tidak mencatatkan performa terbaiknya, dengan rating 5,9 dari situs Fotmob. Meski demikian, kontribusinya di lini belakang tetap terasa.
Diks sukses mencatatkan 38 operan sukses dari 43 percobaan selama pertandingan. Selain itu, ia melakukan 50 sentuhan bola dan empat aksi bertahan yang membantu timnya meredam serangan Chelsea.
Gol tunggal Chelsea dicetak oleh Kiernan Dewsbury-Hall di menit ke-55. Copenhagen gagal mencetak gol balasan, membuat mereka harus mengakhiri perjalanan di kompetisi tersebut.
Meski begitu, kondisi fisik Diks yang kembali fit menjadi kabar baik bagi Timnas Indonesia. Ia siap memperkuat skuad Garuda dalam dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga: Rekap Babak 16 Besar Liga Eropa: Lyon dan Tottenham Menang, Tim Jose Mourinho Harus Pulang
Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Australia di Sydney Football Stadium pada 20 Maret 2025. Lima hari kemudian, skuad Garuda akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.