Sebagai langkah antisipasi, Puslapdik telah menjalin kerjasama lebih intensif dengan pihak bank penyalur di tahun 2025. Diharapkan bank mitra dapat lebih proaktif mendekati sekolah-sekolah, khususnya yang berada di lokasi sulit dijangkau.
“Kami dorong bank penyalur agar aktif menjemput bola, langsung turun ke sekolah-sekolah yang siswanya kesulitan datang ke kantor bank. Kami juga minta dinas pendidikan lebih giat mengidentifikasi calon penerima yang belum aktivasi agar tahun ini tidak terulang kegagalan aktivasi seperti sebelumnya,” tegas Sofiana.