Reaksi Suporter China Soal Timnas Indonesia yang Kedatangan Lagi 3 Pemain Baru untuk Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kamis 13 Mar 2025, 18:52 WIB
Pertemuan pertama Timnas Indonesia kontra China di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Sumber: X/@theaseanfootball)

Pertemuan pertama Timnas Indonesia kontra China di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Sumber: X/@theaseanfootball)

Baca Juga: Fakta Menarik Skuad Timnas Indonesia Jelang Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Australia dan Bahrain

Reaksi Suporter China

Media China, Sohu mengakui bahwa peningkatan kekuatan Timnas Indonesia akan memberikan tekanan yang luar biasa bagi pelatih Timnas China dan menambah kekhawatiran bagi suporter.

"Meski media tidak mengungkap lebih detail, perubahan ini tak hanya memberi tekanan pada pelatih kepala Ivan (Brankovic), tetapi juga menimbulkan ketidakpuasan dan kekhawatiran di antara banyak penggemar," tulis mereka.

Sejumlah suporter China dikabarkan mengajukan protes yang mempertanyakan kenapa Timnas Indonesia begitu mudah melakukan naturalisasi, sementara federasi sepak bola China begitu kesulitan untuk melakukan hal serupa.

"Beberapa penggemar berkata: "Proses naturalisasi mereka semudah minum air, mengapa begitu sulit bagi kami?" tulis Sohu.

Namun di samping itu, mereka juga menilai Timnas Indonesia saat ini memiliki lini tengah dan belakang yang kuat.

"Penggemar lain berkomentar: "Kekuatan lini tengah dan belakang Timnas Indonesia memang kuat, dan telah mencapai level teratas di Asia! Tim China akan menghadapi masalah yang cukup besar kali ini. Saya sudah khawatir tentang situasi naturalisasi tim Indonesia jauh sebelumnya." tulis Sohu.

Indonesia sendiri masih akan bertanding menghadapi China di matchday ke-9 Grup C pada 5 Juni 2025 mendatang di Jakarta.

Pada pertemuan pertama, Thom Haye cs menelan kekalahan 1-2 di kandang China.

Berita Terkait
News Update