Pramono Sebut Normalisasi Sungai Ciliwung Kurangi 40 Persen Banjir di Jakarta

Kamis 13 Mar 2025, 22:44 WIB
Sejumlah warga mulai kembali dan membersihkan kediamannya pasca banjir yang melanda dalam beberapa hari terakhir di Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu, 5 Maret 2025. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

Sejumlah warga mulai kembali dan membersihkan kediamannya pasca banjir yang melanda dalam beberapa hari terakhir di Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu, 5 Maret 2025. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

Ia menargetkan pengadaan tanah selesai pada akhir Mei, sehingga pembangunan fisik dapat dimulai pada awal Juni 2025.

"Kita berharap pada awal bulan Juni kemudian pembangunan itu sudah bisa dilakukan karena lahannya sudah clean and clear," ujarnya.

Nusron mengatakan, normalisasi Sungai Ciliwung ini dilakukan demi menjaga ekosistem serta mengendalikan banjir di Jakarta dan sekitarnya.

Baca Juga: Pramono Klaim Cuaca Jakarta Cerah berkat OMC

Ia berharap melalui upaya ini, perekonomian masyarakat tidak terganggu akibat dampak banjir yang terjadi.

Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo berharap, upaya pengendalian banjir melalui normalisasi Sungai Ciliwung bisa berjalan baik sehingga mengurangi potensi banjir di Jakarta dan sekitarnya.

"Harapan kami banjir di Jakarta berhenti di tahun ini," ungkapnya.

Berita Terkait

News Update