POSKOTA.CO.ID - Di era digital ini peluang untuk mendapatkan saldo DANA gratis terbuka lebar, tidak perlu keahlian khusus dan hanya bermodalkan HP serta jaringan internet.
Nantinya, uang elektronik yang didapat bisa dicairkan melalui dompet elektronik DANA. Oleh karena itu, kamu harus memiliki akun e-wallet DANA terlebih dahulu.
Cara mendapatkan saldo DANA ini beragam mulai dari klaim link DANA Kaget, aplikasi penghasil uang hingga bermain mini game di aplikasi DANA.
Penasaran bagaimana cara menghasilkan uang elektronik dengan modal HP, berikut ini penjelasannya.
Baca Juga: Cara Tarik Saldo Dana di Platform TikTok ke Rekening Bank dengan Mudah
Cara Hasilkan Saldo DANA Gratis
Berikut ini beragam cara untuk menghasilkan uang dari internet dan dicairkan melalui dompet digital, yaitu:
Bermain Mini Game
Aplikasi DANA menyediakan sebuah mini games yang dapat dimainkan oleh penggunanya. Mini games ini memberikan berbagai macam hadiah, termasuk saldo elektronik.
Cara bermainnya, pengguna hanya perlu mengikuti instruksi yang tersedia kemudian memainkannya hingga menerima hadiahnya.
Ada beragam mini games yang tersedia seperti DANAPOLY, DANA Shake, DANA Labyrinth, dan DANA Lucky Spin.
Baca Juga: Aplikasi Penghasil Saldo DANA Tercepat 2025, Raih Hadiah hingga Ratusan Ribu Rupiah dengan Mudah
DANA Kaget
Fitur ini cukup populer di kalangan pengguna, karena dinilai dapat memberikan saldo gratis dengan praktis. Untuk mendapatkan hadiahnya, pengguna harus melakukan klaim tautan terbaru.