Skor imbang 1-1 terasa seperti kekalahan untuk Persebaya, tapi menjadi terasa bak kemenangan bagi PSIS.
Seusai laga, Oktafianus Fernando nampak sangat menyesali hasil imbang yang diraih timnya, terlebih dia memiliki peluang untuk membuat pertandingan 'berakhir' lebih cepat.
Hasil imbang dengan PSIS membuat Persebaya gagal menyodok ke posisi dua klasemen sementara Liga 1.
Persebaya tertahan di peringkat tiga dengan 48 poin dari 27 kali bertanding, terpaut 9 angka dari Persib yang memimpin klasemen dan 1 poin dari Dewa United di urutan dua.
Update klasemen Liga 1, klik di sini.