POSKOTA.CO.ID - Keputusan pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert yang tidak memanggil pemain dari Persib Bandung, cukup menguntungkan Maung Bandung.
Di tengah perdebatan soal tidak adanya pemain Persib yang dipanggil membela Timnas Indonesia, Maung Bandung justru bisa memetik hal positif dari situasi ini.
Paling tidak, Persib bisa mengistirahatkan mayoritas pemain tanpa 'gangguan' FIFA Matchday selama jeda kompetisi Liga 1.
Hanya satu pemain Persib yang dipastikan meninggalkan tim di jeda internasional yakni penjaga gawang, Kevin Ray Mendoza.
Baca Juga: 2 Rekor Persib Bandung yang Bisa Dipecahkan Bojan Hodak Musim Ini
Kevin Mendoza dipanggil membela Timnas Filipina untuk menghadapi Maladewa di putaran tiga kualifikasi Piala Asia 2027.
Pelatih Persib, Bojan Hodak meliburkan skuad Persib selama 10 hari setelah melakoni pertandingan kontra Semen Padang.
Para pemain Persib dijadwalkan akan kembali berlatih mulai Jumat, 21 Maret 2025, selama beberapa hari dan kembali diistirahatkan untuk libur Lebaran 2025.
"Kami akan memiliki waktu libur. Kami membutuhkan itu, karena kami memainkan pertandingan lebih banyak dari tim lain," kata Bojan Hodak dikutip dari laman Persib.
Persib akan melakoni pertandingan selanjutnya di Liga 1 melawan tuan rumah Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, pada Jumat, 11 April 2025.
Penyebab Pemain Persib tak Dilirik Timnas
Sejumlah pihak menilai, beberapa pemain Persib cukup layak mendapat kesempatan membela Timnas Indonesia.
Seperti Edo Febriansah yang tampil konsisten sepanjang kompetisi Liga 1 musim ini.
Kemudian, Adam Alis dan Marc Klok jadi sosok sentral di lini tengah Maung Bandung.
Lalu, Beckham Putra Nugraha yang selalu tampil penuh motivasi di lapangan dan menjadi sosok penting dalam permainan Persib.
Baca Juga: Line Up dan Link Live Streaming Persebaya vs PSIS Semarang, Cek Cara Nontonnya di Sini
Pengamat sepak bola, Firzie Idris menilai, keputusan Patrick Kluivert yang tidak memanggil pemain dari Persib, karena beberapa alasan.
Firzie mengatakan, salah satunya karena peran pemain asing di Persib lebih dominan dibandingkan penggawa lokal dan naturalisasi.
"Pilar-pilar Persib juga berasal dari luar (pemain asing)," kata Firzie seperti dikutip dari wawancara dengan Kompas TV dalam acara 'Sapa Indonesia Malam', Senin, 10 Maret 2025.
"Dari bek, kiper, DDS (David da Silva) di depan, Tyronne del Pino yang bermain di luar biasa," ujar Firzie.
Menurut Firzie, tidak adanya pemain Persib yang dipanggil bukan berarti pilar lokal dan naturalisasi Maung Bandung tidak berkualitas.
Ada beberapa pemain Persib yang dinilai Firzie cukup layak, seperti Febri Hariyadi yang baru pulih dari cedera.
Sementara itu, Timnas Indonesia akan melawan Australia di Sydney pada Kamis, 20 Maret 2025 dan menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa, 25 Maret 2025.