5 Bantuan Sosial Ini Cair Serentak 10 Maret 2025, Cek Selengkapnya!

Senin 10 Mar 2025, 01:18 WIB
Lima bantuan sosial (bansos) akan cair serentak pada Senin, 10 Maret 2025. (Sumber: Dok/dinsos.bulelengkab.go.id)

Lima bantuan sosial (bansos) akan cair serentak pada Senin, 10 Maret 2025. (Sumber: Dok/dinsos.bulelengkab.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Lima jenis bantuan sosial (bansos) akan cair serentak dan siap disalurkan kepada penerima manfaat di seluruh Indonesia, pada Senin, 10 Maret 2025.

Pencairan bansos ini meliputi Program Indonesia Pintar (PIP) yang ditujukan untuk membantu biaya pendidikan siswa hingga Program Keluarga Harapan (PKH) plus.

Bantuan sosial tersebut merupakan upaya yang dilakukan Pemerintah Indonesia untuk meringankan beban hidup masyarakat.

Dengan adanya pencairan bansos ini, diharapkan dapat meringankan beban hidup masyarakat yang selama ini menghadapi kesulitan ekonomi,

Adapun informasi lebih lengkap mengenai lima bantuan sosial yang cair serentak pada tanggal 10 Maret 2025.

Baca Juga: Ternyata ada Cara Mudah untuk Mendapatkan Saldo Dana Bansos dari Pemerintah Secara Online, Berikut Informasi Lengkapnya

1. Program Indonesia Pintar (PIP) Termin Pertama

Bantuan sosial untuk Program Indonesia Pintar (PIP) akan dicairkan untuk termin pertama. Penerima dapat mengakses dana bantuan melalui aplikasi resmi pip.gemendu.om.id.

Pencairan bansos PIP bisa dilakukan di ATM Bank BRI, Bank BNI, atau di kantor cabang masing-masing.

2. Bantuan Sosial Atensi YApi

Bantuan sosial sebesar Rp400.000 untuk penerima manfaat dari program Atensi YApi akan dicairkan melalui Bank Mandiri atau PT Pos Indonesia.

Penerima dapat mengambil bantuan social ini di cabang Bank Mandiri atau kantor pos terdekat.

3. Bantuan Sosial BLT Dana Desa

Penerima BLT Dana Desa akan menerima bantuan sosial antara Rp600.000 hingga Rp900.000. 4

Bantuan ini bisa dicairkan mulai Senin, 10 Maret 2025, dan akan disalurkan melalui kantor pos atau bank yang ditunjuk oleh pemerintah desa.

Baca Juga: Cek Jadwal Pencairan Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT 2025, Apakah Bantuan Cair ke Rekening KKS Sebelum Lebaran?

4. Bantuan Sosial Permakanan untuk Lansia

Bantuan sosial khusus ini ditujukan bagi lansia berusia 75 tahun ke atas. Jika penerima tidak berpuasa, bantuan akan diberikan pada pagi dan sore hari.

Namun, jika penerima berpuasa, bantuan akan diberikan pada waktu berbuka puasa dan sahur untuk memenuhi kebutuhan mereka selama bulan Ramadan.

5. Bantuan Sosial PKH Plus untuk Wilayah Jawa Timur

Bantuan sosial PKH plus sebesar Rp500.000 akan dicairkan untuk penerima yang terdaftar di wilayah Jawa Timur.

Bansos ini disalurkan melalui Bank Jatim dan dapat diambil di ATM Bank Jatim atau cabang-cabang terdekat.

Pastikan Anda memeriksa persyaratan dan lokasi pencairan masing-masing bantuan untuk menghindari kendala saat pengambilan bansos.

Berita Terkait
News Update