Ia mengatakan bahwa para pengunjung itu tidak menghargai orang yang sedang menjalani ibadah puasa.
Dalam video tersebut tampak seorang pria yang ikut dalam rombongan tersebut mengenakan pakaian dinas Satpol PP.
Akhirnya, Kelapa Satpol PP Garut, Basuki Eko mengonfirmasi bahwa kejadian itu terjadi saat pihaknya tengah melakukan sosialisasi Maklumat Ramadhan terkait jam operasional warung makan saat bulan puasa.
Baca Juga: Satpol PP Razia Penjual Tramadol di KS Tubun, Dua Orang Ditangkap
Di tegah sosialisasi tersebut, petugas melihat ada sekelompok orang mendatangi warung makan seperti di video viral itu.
"Kebetulan di jalan kami paspasan sama masa, kemudian diikuti oleh anggota, Tidak benar jika anggota kami ikut serta melakukan aksi," kata Basuki.
Akhirnya, petugas Satpol PP pun justru melerai adanya keributan di warung tersebut bukan turut melakukan aksi anarkis dengan sekelompok orang itu.
"Anggota datang ke sana untuk melerai, hanya saja mereka menggunakan mobil sedangkan masa menggunakan motor jadi lebih lambat tiba di lokasi," pungkasnya.