Informasi lowongan kerja di PT KAI.

Nasional

PT KAI Buka 28 Formasi di RBB 2025, Cek Lowongan Sekarang Sebelum Melamar Kerja

Minggu 09 Mar 2025, 15:58 WIB

POSKOTA.CO.ID - PT Kereta Api indonesia (KAI) sekarang ini membuka lowongan kerja pada Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025.

Sebanyak 28 formasi tersedia dan bisa dilamar oleh masyarakat yang berminat untuk bekerja di KAI.

Untuk kualifikasinya beragam, mulai dari fresh graduate hingga berpengalaman bisa ikut seleksi penerimaan.

Selain itu lowongan di PT KAI juga terbuka untuk lulusan D3-S2, jadi silahkan bisa pilih posisi yang paling sesuai dengan latar belakang pendidikan.

Berikut ini rincian 28 formasi KAI pada Rektutmen Bersama BUMN (RBB) 2025:

Formasi PT KAI

Formasi PT Kereta Api Logistik

Cara Cek Lowongan PT KAI di RBB 2025

Pendaftaran seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2025 ini sudah resmi dibuka sejak 7 Maret 2025 lalu.

Saat ini para calon pelamar sudah bisa mengecek formasi atau lowongan kerja di berbagai perusahaan BUMN secara online di web resmi FHCI BUMN.

Misalnya untuk mengecek lowongan PT KAI di Rekrutmen Bersama BUMN 2025 bisa ikuti langkah-langkahnya berikut:

  1. Buka web resmi FHCI BUMN di https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id/career
  2. Masukkan Posisi yang ingin dilamar.
  3. Pilih jenis rekrutmen, yaitu reguler, disabilitas, atau OAP (orang asli Papua).
  4. Masukkan nama perusahaan yang dituju, misalnya PT Kereta Api Indonesia.
  5. Pilih bidang pekerjaan sesuai pilihan yang tersedia.
  6. Masukkan kualfikasi jenjang pendidikan yang sesuai dengan latar belakang Anda.
  7. Pilih jurusan yang sesuai dengan lowongan pekerjaan.
  8. Terakhir klik tombol "Cari Lowongan Kerja" dan tunggu situs akan menampilkan hasil yang sesuai.

Begitulah cara mengecek lowongan kerja di FHCI BUMN seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2025.

Bagi yang berminat untuk bekerja di perusahaan BUMN bisa mendaftar akun terlebih dulu di web resmiya, periode regietrasi lamaran kerja dimulai 10-16 Maret 2026.

Tags:
PT KAIRBB 2025Rekrutmen Bersama BUMN 2025 rekrutmen bersama bumn lowongan BUMN 2025lowongan BUMNlowongan kerja KAIlowongan kerja

Muhammad Faiz Sultan

Reporter

Muhammad Faiz Sultan

Editor