Jelang Persija vs Arema, Gustavo harap timnya mampu meraih poin penuh. (Sumber: Tangkapan layar/Instagram @persija)

OLAHRAGA

Preview Liga 1 Persija vs Arema, Gustavo Almeida: Semoga Raih Tiga Poin Lagi

Minggu 09 Mar 2025, 15:22 WIB

POSKOTA.CO.ID - Laga bertajuk super big match akan tersaji di Pekan ke-26 BRI Liga 1 antara Persija vs Arema FC.

Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Minggu 9 Maret 2025 pukul 20.30 WIB.

Pada laga ini tuan rumah Macan Kemayoran bertekad untuk mempertahankan tren positif yang diraih pada Pekan lalu.

Anak asuh Carlos Pena sanggup berani kemenangan atas PSIS Semarang dengan skor akhir 2-1 meskipun pertandingan tersebut sempat tertunda dikarenakan Stadion terendam oleh banjir.

Baca Juga: Jelang Hadapi Arema FC, Pelatih Persija: Kami Butuh Energi!

Meskipun harus tampil tanpa didampingi oleh para pendukung setianya namun, tetap dapat diraih dikarenakan tim tamu dalam kondisi yang kurang baik.

Singo Edan datang jauh dari Malang ke laga ini untuk mendapatkan kemenangan demi kembali ke jalur positif.

Sebab pada Pekan lalu anak asuh dari Ze Gomes harus mengakui keunggulan dari Malut United dan takluk dengan skor akhir 1-2.

Salah satu punggawa dari Persija yakni Gustavo Almeida sangat berharap timnya bisa kembali mendapatkan poin penuh pada laga ini

Baca Juga: Persija Jakarta Akhiri Tren Negatif, Carlos Pena: Kami Butuh Kemenangan Ini

Sebab tim asal ibukota tersebut baru dapat meraih kemenangan pada bukan Lalu setelah hasil buruk ini lagi pada beberapa laga ke belakang.

Pemain asal Brazil tersebut mengharapkan dapat meraih hasil positif dikarenakan juga istirahat yang didapatkan sudah cukup dengan sejumlah evaluasi dari tim pelatih.

"Kami memiliki jeda tiga hari untuk pelatih memperbaiki beberapa hal. Semoga bisa meraih tiga poin lagi," jelasnya dalam lamaran resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Pemain berusia 28 tahun tersebut mengatakan bahwa melawan mantan timnya tersebut merupakan sebuah bukan sebuah hal yang spesial dan harus dilakukan demi tim yang dibelanya saat ini.

Baca Juga: Pelatih PSIS Gilbert Agius Kecewa Usai Kalah dari Persija, Puji Gustavo Almeida

"Tidak ada yang spesial. Saya akan bekerja keras di setiap latihan hari demi hari. Melawan Arema bukan laga yang spesial, itu hal yang biasa buat saya,” jelasnya.

Meskipun ia pernah berseragam Arema namun hal tersebut telah berlalu dan berfokus untuk membela timnya saat ini agar terus meraih kemenangan yang diimpikan.

"Tentu banyak orang bertanya ke saya soal Arema karena sebelumnya saya bermain di sana. Saya memang punya banyak kenangan bagus di sana tapi semua itu sudah berlalu," terang Gustavo.

Ia pun bertekad untuk membantu tim yang dinilai saat ini dan pihak pelatih yang berada di manajemen Persija Jakarta.

Baca Juga: Janji Bikin Fasilitas Parkir, Pramono Anung Prioritaskan JIS untuk Persija

"Fokus saya saat ini adalah membantu tim, pelatih, dan Persija,” pungkasnya.

Tags:
Gustavo AlmeidaSingo EdanMacan kemayoran BRI Liga 1 Persija vs Arema FC

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor