"Joey Pelupessy, keturunan Indonesia di Heracles Almelo (Belanda), Dia terbuka bicara kemungkinan main di Timnas Indoensia" tulis Eka Tanjung dalam unggahan fotonya bersama sang pemain pada 2017 lalu.
Jauh sebelumnya, ia juga sempat mengunggah foto Thom Haye pada 2013 dengan menyebut bahwa sang pemain merupakan keturunan Indonesia yang saat itu baru menembus tim utama AZ Alkmaar (klub Liga Belanda).
Bahkan, pemain-pemain keturunan yang kini belum berhasil direkrut seperti Jairo Riedewald dan Kenny Tete juga sempat disambangi pria yang akrab disapa Om Djenol tersebut.
Sekitar 10 tahun berselang, beberapa pemain yang pernah ditemuinya akhirnya menjadi pemain Timnas Indonesia sehingga unggahan-ungghan Eka Tanjung tempo hari kembali viral di media sosial.