Ilustrasi uang gratis dari bantuan PKH Tahap 1 gelombang 2 yang telah cair. (Sumber: Pinterest)

EKONOMI

Pemegang NIK KTP Ini Dapat Uang Gratis Rp1.125.500 dari Subsidi Dana Bansos PKH Gelombang 2, Ternyata Punya Komponen Ini!

Jumat 07 Mar 2025, 11:45 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kabar menggembirakan bagi pemilik NIK KTP yang terdaftar sebagai KPM bansos PKH karena pencairan untuk gelombang 2 sudah mulai dilaksanakan.

Seperti yang diketahui, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) telah menyalurkan dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap 1 tahun 2025 pada Februari.

Subsidi dana bansos PKH Tahap 1 yang cair di awal Februari itu adalah untuk penyaluran bantuan gelombang pertama.

Untuk diketahui, bahwa pencairan bantuan sosial dilakukan secara bertahap sehingga KPM  tidak menerima uang gratis dalam satu waktu yang sama.

Baca Juga: NIK KTP Atas Nama Anda Tervalidasi Dapat Rp1.200.000 Saldo Bansos PKH Gelombang 2, Uang Gratis Masuk ATM BNI

Maka dari itu, sejumlah KPM yang belum menerima saldo dana bansos Tahap 1 ada Februari, saat ini sudah mulai menerima uang bantuan dari pemerintah.

Beberapa bukti adanya saldo dana gratis yang masuk ke rekening pun mulai bertebaran dibagikan oleh para KPM.

Penyaluran Bansos PKH Gelombang 2

Melansir informasi dari kanal YouTube Naura Vlog pada Jumat, 7 Maret 2025, diketahui bahwa ada KPM yang memberikan bukti pencairan saldo bansos PKH.

Berdasarkan penjelasan dari pemilik akun, saldo tersebut adalah untuk pencairan subsidi bansos PKH Tahap 1 gelombang 2.

"Gelombang pertama sudah dicairkan mulai Februari awal kemarin, kemudian di gelombang kedua mulai dari tanggal 4 Maret kemarin. Nanti kemungkinan besar untuk tahap pertama akan rampung H-7 lebaran," kata pemilik akun Naura Vlog seperti dikutip pada Jumat, 7 Maret 2025.

Sebagian besar dari KPM yang memberikan bukti adanya saldo dana masuk berasal dari KPM pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank Mandiri.

Salah seorang KPM bahkan diketahui menerima uang gratis senilai Rp1.125.000 ke rekening Bank Mandiri miliknya.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 1 Masih Cair di Bulan Maret 2025, Cek Status Penerima Bantuan Menggunakan NIK KTP

"Jadi setelah kita melakukan pengecekan, bahwa yangs Aldo masuk di Bank Mandiri adalah bantuan PKH untuk gelombang kedua," katanya.

KPM tersebut menerima bantuan dengan jumlah Rp1.125.000 karena diprediksi memiliki dua komponen bansos PKH. Adapun, komponennya adalah ibu hamil atau balita dan juga siswa SMP.

Sebab, komponen ibu hamil atau balita mendapatkan jatah bantuan sebesar Rp750.000 dalam satu kali tahap pencairan. Sedangkan, komponen anak SMP menerima bantuan senilai Rp375.000.

Maka dari itu, apabila kedua komponen tersebut dijumlahkan, maak total bantuan yang didapat KPM sebesar Rp1.125.000.

Komponen dan Kategori Penerima Bansos PKH

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari situs resmi Kementerian Sosial (Kemensos), nominal dana bantuan PKH yang didapat setiap KPM ditentukan oleh kategori penerima manfaat dan juga komponen penerima bansos.

Terdapat tiga komponen bansos PKH, yaitu komponen kesehatan, pendidikan, dan juga kesejahteraan sosial.

Setiap komponen terdiri dari beberapa kategori penerima yang jumlah bantuannya berbeda-beda karena menyesuaikan dengan kebutuhan penerima

Selain itu, nominal bantuan yang didapat juga dipengaruhi oleh jumlah komponen yang dimiliki.

Misalnya, jika KPM memiliki 2 komponen kesejahteraan sosial, maka jumlah uang gratis yang diterima tentu akan berbeda dengan mereka yang cuma punya 1 komponen kesejahteraan sosial.

Untuk lebih jelasnya mengenai kategori apa saja yang dimiliki setiap komponen dan berapa nominal yang diterima per satu tahap pencairannya atau per tiga bulan, simak informasinya di bawah ini.

1. Komponen Kesehatan

2. Komponen Pendidikan

3. Komponen Kesejahteraan Sosial

Disclaimer: jadwal penyaluran bansos dilakukan secara bertahap dan dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dengan ketentuan dan kebijakan dari pemerintah.

Demikian informasi mengenai subsidi dan bansos PKH yang sudah cair kembali dari berbagai bank penyalur kepada para KPM.

Tags:
subsidibantuan sosial bantuanbansos PKH Tahap 1 gelombang 2bansos PKH Tahap 1bansos PKHbansos saldo dana saldo dana bansos saldo dana gratis

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor