POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira, pemerintah kembali mencairkan bantuan sosial (bansos) reguler pada bulan Maret 2025.
Dua bansos utama yang akan disalurkan adalah Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Seperti diketahui, pencairan bantuan ini dilakukan secara bertahap untuk periode triwulan pertama.
Jika penerima manfaat yang belum mendapatkan bantuan pada tahap 1 sebelumnya, maka saldo tersebut akan disalurkan pada tahp 1 gelombang kedua.
Baca Juga: Bansos PKH Cair Maret 2025, Ayo Segera Cek Penerima Bansos dengan Cara Ini
Untuk itu, masyarakat yang terdaftar sebagai penerima dapat segera mengecek status pencairan bansos.
Apabila Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP Anda terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM), maka bansos akan segera cair sesuai jadwal yang ditetapkan.
Tentang Bantuan Sosial
1. Program Keluarga Harapan (PKH)
PKH merupaka bansos bersyarat dari Kementerian Sosial (Kemensos) untuk keluarga miskin atau rentan yang memiliki anggota dalam kategori tertentu.
Beberapa kategori yang layak menerima bansos PKH di antaranya ibu hamil, balita, anak sekolah, penyandang disabilitas, dan lanjut usia (lansia).
Baca Juga: Pastikan Penuhi Syarat dan Kriteria Ini untuk Dapatkan Bansos PIP 2025
Setiap kategori penerima mendapatkan bantuan finansial dengan nominal tertentu yang dapat digunakan untuk keperluan dasar seperti pendidikan maupun kesehatan.