Dana bansos PI termin 1 2025 (PIP)

EKONOMI

Alhamdulillah! Dana Bansos PIP Termin 1 2025 Rp1.800.000 Mulai Dicairkan, Cek Selengkapnya di Sini

Kamis 06 Mar 2025, 21:50 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pencairan bantuan sosial Program Indonesia Pintar (PIP) untuk termin pertama tahun 2025 segera berlangsung. Jangan lewatkan informasi lengkapnya di sini!

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus berupaya menyalurkan dana PIP kepada siswa yang memenuhi syarat.

Siswa yang berhak menerima bantuan ini adalah mereka yang orang tuanya memiliki NIK KTP yang sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Saat ini, penyaluran dana bansos PIP telah memasuki tahap pertama, yaitu termin 1 tahun 2025. Namun, pencairannya dilakukan secara bertahap, sehingga siswa penerima diharapkan bersabar hingga dana masuk ke rekening masing-masing.

Baca Juga: Tanda-tanda Bantuan PIP Termin 1 Tahun 2025 Akan Cair

Bagi siswa yang belum mengaktifkan rekeningnya, segera lakukan aktivasi agar pencairan dana PIP 2025 bisa diproses tanpa hambatan.

Program bantuan sosial PIP bertujuan untuk membantu anak-anak Indonesia mendapatkan akses pendidikan yang setara dengan dukungan dana tunai. Diharapkan dengan adanya bantuan ini, tidak ada lagi siswa yang terpaksa putus sekolah karena kendala ekonomi.

Bantuan ini hanya diberikan kepada siswa yang masih aktif bersekolah di jenjang SD, SMP, SMA, atau SMK. Besaran dana yang diterima pun bervariasi tergantung tingkat pendidikan siswa saat ini.

Besaran Dana PIP Kemendikbud 2025

Baca Juga: Update Penyaluran Bantuan PIP 2025 Diperkirakan Cair Bulan Maret 2025

Cara Mengecek Status Penerima PIP 2025:

  1. Akses situs resmi di pip.kemdikbud.go.id
  2. Masukkan NISN, tanggal lahir, dan NIK di kolom yang tersedia
  3. Isi kode verifikasi (captcha) yang diminta
  4. Klik tombol "Cek Penerima PIP"
  5. Jika terdaftar sebagai penerima, informasi akan langsung ditampilkan di layar

Itulah informasi terkait pencairan dana bansos PIP termin 1 tahun 2025.

Pastikan untuk mengecek status penerimaan melalui laman resmi Kemendikbud agar tidak ketinggalan.

Tags:
Dana PIPData Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)NIK KTP Program Indonesia Pintar 2025Program Indonesia Pintar (PIP) bantuan sosial Pencairan bantuan sosial

Insan Sujadi

Reporter

Insan Sujadi

Editor